Kondisi fisiknya kini diakui Marc Marquez terus berangsur membaik.
Kini ia tinggal menunggu Honda memberikan tunggangan terbaik untuk mampu bersaing di musim depan.
Jika tidak, Emilio Alzamora tak berani jamin sang pembalap terus-terusan betah di tim berlogo sayap itu.
"Semuanya akan tergantung pada Honda," kata Alzamora dikutip Sportfeat dari Motosan.es.
"Jika mereka membuat motor untuk memenangkan Kejuaraan Dunia, itu tidak masalah."
Baca Juga: MotoGP Valencia 2022 - Fabio Quartararo Rileks: Saya Tidak Peduli Urusan Francesco Bagnaia
"Tapi Marc pada dasarnya adalah seorang pemenang, dia hanya di sini untuk memenangkan kejuaraan."
"Jika setelah dua tahun ini mereka tidak memperbaiki sesuatu, saya pikir Marc akan pindah."
Sebagai informasi, Emili Alzamora kini sudah tak menjadi manajer Marc Marquez dan Alex Marquez lagi.
Namun ia sempat memiliki andil untuk memboyong Alex Marquez menuju ke Gresini yang merupaka tim satelit Ducati.
Atas situasi tersebut, bukan hal tak mungkin Marc Marquez akan menyusul sang adik pindah ke Ducati.
Apalagi, Ducati saat ini digadang-gadang merupakan motor terbaik saat ini.
"Ducati telah melakukan pekerjaan yang hebat dari semua sudut pandang," katanya lagi.
Baca Juga: MotoGP Valencia 2022 - Jorge Martin Ingin Buktikan Dia Bukan Pembalap Spesialis Hari Sabtu
"Mereka memiliki motor yang kompetitif."
"Tetapi hal yang mengesankan adalah mereka memiliki delapan motor di lintasan dengan tim yang kuat."
"Mereka membuat kontrak dengan pembalap dan mereka semua masih muda dan kuat."
"Saya pikir ketertarikan pada Marc akan selalu ada."
"Tetapi saat ini mereka tidak membutuhkannya seperti dulu," pungkasnya.
Source | : | Motosan.es |
Penulis | : | Matius Nico Henrikus |
Editor | : | Matius Nico Henrikus |