Pemain bertahan Chelsea masih dipercaya menjadi salah satu bagian di Brazil.
Kemampuan serta pengalamannya dapat menjadi keuntungan bagi Brazil membidik gelar piala dunia keenamnya.
Di timnas Celecao nanti, Thiago Silva akan bekerja sama dengan nama-nama lebih mudah seperti Marquinhos, Eder Militao dan Gleison Bremer.
4. Dani Alves (Brazil, 39 tahun 6 bulan 14 hari)
Dani Alves kini memang tak berkiprah lagi di daratan Eropa.
Namun pada era keemasannya, Dani Alves selalu menjadi pilihan utama ketika bermain untuk Brazil atau pun FC Barcelona.
Bermain sebagai bek kanan, pengalaman dan kemampuannya juga bisa membantu Brazil berbicara banyak di Piala Dunia 2022.
Dani Alves sebelumnya juga berkesempatan memperkuat Brazil di tiga edisi sebelumnya.
Namun ia harus absen di Piala Dunia 2018 usai saat itu mengalami cedera.
3. Eiji Kawashima (Jepang, 39 tahun 8 bulan)
Eiji merupakan penjaga gawang veteran jeang yang akan berusia 40 tahun pada Maret 2023 nanti.
Ia menjadi selalu menjadi pilihan utama untuk berada di bawah mistar gawang Jepang selama 12 tahun.
Selain itu ia menjadi salah satu tulang punggung Jepang di Piala Dunia 2018 lalu.
2. Pepe (Portugal, 39 tahun 8 bulan 25 hari)
Pepe dan Cristiano Ronaldo bak pemain yang sulit dipisahkan.
Kesuksesan mereka di klub ketika bermain bersama di Real Madrid mampu mereka bawa ke timnas portugal.
Pepe juga berjasa membawa Portugal meraih gelar Piala Eropa pada edisi 2016 lalu.
1. Atiba Hutchinson (Kanada, 39 tahun 9 bulan 12 hari)
Atiba Hutchinson akan menjadi pemain tertua di Piala Dunia 2022.
Selain itu, ia kemungkinan akan menyandang ban kapte pada lengannya saat bermain untuk Kanda.
Saat ini, ia memperkuat tim Turki, Besiktas.
Atiba Hutchinson kini juga memegang penampilan terbanyak untuk timnas Kanada dengan mencetak 97 caps.
Baca Juga: Piala Dunia - Messi Kapten Timnas Argentina di Era Baru La Scaloneta
Lebih lanjut, pargelaran sepak bola terbesar antar negara, Piala Dunia 2022 akan kick off kurang dari satu minggu lagi.
Laga antara tuan rumah Qatar menghadapi Ekuador pada Minggu, 20 November 2022 akan menjadi pertandingan pembuka.
Source | : | Sportskeeda.com |
Penulis | : | Matius Nico Henrikus |
Editor | : | Matius Nico Henrikus |