"Ya lumayan ada pengalaman dari World Tour Finals sebelumnya," kata Jonatan Christie dikutip Sportfeat dari Bolasport.
"Mudah-mudahan dari pengalaman itu bisa kami manfaatkan untuk BWF World Tour Finals Besok."
Sayangnya pada penampilan pertamanya di World Tour Finals 2019, Jonatan Christie gagal lolos dari grup A.
Saat itu, ia satu grup dengan Anders Antonsen (Denmark), Wang Tzu Wei (Taiwan), dan Kento Momota (Jepang).
Baca Juga: BWF World Tour Finals 2022 Bisa jadi Pembuktian Performa Rinov/Pitha yang Naik Turun di Tahun Ini
Pada saat itu, Jonatan Christie sebenarnya mampu meraih kemenangan di laga pembuka ketika menghadapi Anders Antonsen.
Sayangnya pada gim kedua dan ketiga, Jonatan Christie harus menyerah di tangan Wang Tzu Wei dan Kento Momota.
"Berdasarkan pengalaman saya waktu terakhir main BWF World Tour Finals, itu pengalaman yang berharga karena ketika match pertama saya menang, dan menangnya itu cukup meyakinkan lawan (Anders) Antonsen yang waktu itu dia ada di ranking ke-3 atau ke-4 agak cukup pede."
"Ketika round robbin kami tidak boleh hanya cukup menang satu kali karena apa pun bisa terjadi."
"Dan akhirnya saya kalah dengan Wang Tzu Wei dan Kento Momota. Jadinya malah tidak lolos fase grup," tambah Jonatan.
"Akhirnya malah Wang Tzu Wei yang kalah pada laga pertama lalu menang pada dua pertandingan terakhir."
Baca Juga: Minusnya BWF World Tour Finals 2022 Pindah Lokasi Menurut Pelatih Ganda Putra Indonesia
"Itu yang mungkin harus diantisipasi karena sistem di grup ini menang-kalah di babak awal itu cukup penting."
"Memang satu dua pertandingan awal itu memang harus dijaga fokusnya."
Sama halnya pada edisi 2019, Jonatan Christie akan kembali ditemani Anthony Sinisuka Ginting di BWF World Tour Finals 2022.
Keenam pemain yang akan tampil di BWF World Tour Finals 2022 adalah Viktor Axelsen (Denmark), Chou Tien Chen (Taiwan), Prannoy H.S (India), Kodai Naraoka (Jepang), Lu Guang Zu (China), Loh Kean Yew (Singapura).
Ajang pamungkas yang digelar tiap tahunnya itu akan digelar di Bangkok, Thailand pada 7 hingga 11 Desember 2022.
Source | : | BolaSport.com |
Penulis | : | Matius Nico Henrikus |
Editor | : | Matius Nico Henrikus |