SportFEAT.com - Pembalap anyar Gresini Racing, Alex Marquez menilai penurunan jumlah penonton akibat penggemar merindukan tiga pembalap.
Beberapa seri yang digelar di MotoGP 2022 dilaporkan telah mengalami penurunan dalam hal jumlah penonton.
Isu itu memang sudah menjadi buah bibir sejak MotoGP mulai ditinggal para pembalap kondangnya.
Alex Marquez menilai para penikmat MotoGP masih merindukan sosok seperti Valentino Rossi, Dani Pedrosa, dan Jorge Lorenzo.
Baca Juga: Murid Valentino Rossi Tutup Kuping Soal Cemoohan dan Berambisi Menebus Dosanya di MotoGP 2023
Dani Pedrosa menjadi sosok pertama yang memutuskan pensiun pada akhir musim 2018.
Lalu, Jorge Lorenzo menyusul pada akhir musim 2019.
Sedangkan Valentino Rossi memutuskan gantung helm pada akhir musim 2021.
Ketiga pembalap itu selalu menunjukan panasnya persaingan baik di dalam atau pun di luar lintasan.
Panasnya hubungan antar pembalap menjadi sajian yang ditawarkan MotoGP sebelumnya selain persaingan meraih titel juara dunia.
"Sudah banyak yang pensiun secara beruntun dari Valentino Rossi ke Jorge Lorenzo hingga Dani Pedrosa," buka Alex Marquez dikutip Sportfeat dari Paddock-GP.com.
Baca Juga: Bos Ducati Tepis Gosip Jorge Martin Masih Marah dan Tuding Tim Lain Sebenarnya Cuma Iri
"Artinya, banyak dari para pecinta pembalap ini yang telah meninggalkan MotoGP."
"Tapi saya pikir para penggemar balap motor masih ada di sana."
"Ini hanya masalah waktu sebelum kita menciptakan kembali minat itu dan tahu bagaimana cara meneruskannya ke generasi baru."
Dalam isu ini, nama Marc Marquez diyakni belum mampu menarik minat seluruh penikmat MotoGP.
"Saya pikir karakter yang menentukan kecepatan tidak ada lagi, dan mungkin Marc Marquez yang mengatur kecepatan tidak ada," tukasnya.
Baca Juga: Kesetiaan Marc Marquez Luntur, 'Ancam' Hengkang dari Honda Jika Tak Kunjung Kompetitif
Selain menunggu sosok yang mampu menarik penonton, pihak MotoGP bukannya tanpa usaha.
Mulai MotoGP 2023, akan diadakan sesi sprint race yang berkonsep separuh balapan.
Sprint race sendiri akan diadakan hari Sabtu di tiap serinya.
Tujuan diadakannya sprint race diharapkan penonton hari Sabtu akan naik.
Source | : | Paddock-GP.com |
Penulis | : | Matius Nico Henrikus |
Editor | : | Matius Nico Henrikus |