SportFEAT.com - Marc Klok memastikan timnas Indonesia siap berkunjung ke markas Vietnam dalam laga semifinal leg kedua Piala AFF 2022.
Timnas Indonesia telah ditahan imbang Vietnam dengan skor 0-0 di semifinal leg pertama Piala AFF 2022, Jumat (6/1/2023) lalu.
Kini giliran timnas Indonesia yang bersiap untuk mengunjungi markas skuad The Golden Star pada semifinal leg kedua, Senin (9/1/2023).
Pertandingan diprediksi bakal lebih intens dan panas mengingat Vietnam akan bermain di hadapan publik sendiri.
Baca Juga: Piala AFF 2022 - Pesan Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia Tatap Semifinal Leg Kedua Lawan Vietnam
Terlebih Vietnam sudah cukup berani untuk menerapkan style permainan keras meski menjalani laga di kandang timnas Indonesia, Stadion Utama Gelora Bung Karno dan di hadapan para pendukung skuad Garuda.
Meski timnas Indonesia kemungkinan akan lebih ditekan, namun pasukan asuhan Shin Tae-yong telah dibekali sejumlah kepercayaan diri dan mental mereka terus di-upgrade.
Source | : | BolaSport.com |
Penulis | : | Nestri Y |
Editor | : | Nestri Y |