SportFEAT.com - Kekuatan ganda putri Jepang dipastikan berkurang pada Malaysia Open 2023 setelah Nami Matsuyama/Chiharu Shida mundur.
Ganda putri Jepang, Nami Matsuyama/Chiharu Shida dipastikan mundur dari gelaran Malaysia Open 2023.
Tim bulu tangkis Jepang telah mengumumkan mundurnya Nami Matsuyama/Chiharu Shida dari Malaysia Open 2023.
Pengumuman itu juga diketahui dari Manager's Meeting turnamen Malaysia Open 2023 yang sudah rampung digelar pada Senin (9/1/2023) sore waktu setempat.
Baca Juga: PBSI Bisa Contoh Bulu Tangkis China, Berani Rombak Pasangan Ganda demi 2 Alasan Mulia
Berdasarkan informasi yang dihimpun SportFEAT.com dari BadPaL, Nami Matsuyama/Chiharu Shida dikabarkan masih belum siap untuk mengikuti turnamen.
Sehingga mereka diputuskan untuk mundur.
Sebelumnya, pasangan ganda putri peringkat dua dunia itu memang sedang dalam kondisi tidak fit sejak akhir tahun 2022, karena Nami Matsuyama mengalami cedera.
Nami Matsuyama/Chiharu Shida juga melewatkan turnamen All Japan Badminton Championsips 2022 yang digelar selama libur akhir tahun kemarin.
Selain Nami Matsuyama/Chiharu Shida, Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara juga dipastikan mundur dari Malaysia Open 2023.
Sama seperti Shida/Matsuyama, Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara juga tak bisa tampil karena salah satu dari mereka yakni Wakana Nagahara masih pemulihan cedera.
Wakana Nagahara cedera saat mengikuti All Japan Badminton Championships 2022 saat menjalani laga babak kedua.
Dengan mundurnya dua wakil tersebut, maka kekuatan ganda putri Jepang di Malaysia Open 2023 semakin menipis.
Jepang kini hanya tinggal mengandalkan dua pasangan di sektor ganda putri yakni Yuki Fukushima/Sayaka Hirota dan Rin Iwanaga/Kie Nakanishi.
Adapun slot yang ditinggal mundur Nami Matsuyama/Chiharu Shida kini sudah digantikan oleh pemain dari daftar tunggu, pasangan ganda putri Singapura, Yujia Jin/Wong Jia Ying Crystal.
Sedangkan slot milik Matsumoto/Nagahara digantikan oleh pasangan Hong Kong, Ng Tsz Yau/Tsang Hiu Yan.
Selain dua wakil Jepang, satu wakil ganda putri yang diumumkan mundur dari turnamen Malaysia Open 2023 adalah wakil Kanada, Catherine Choi/Josephine Wu. Slot mereka telah digantikan wakil tuan rumah, Go Pei Kee/Teoh Mei Xing.
Source | : | badpal |
Penulis | : | TWITTER.COM/AKITAMASTERSBAD |
Editor | : | Nestri Y |