Berlanjut ke gim kedua, perpindahan lapangan nyatanya tidak membuat Leo/Daniel kesulitan beradaptasi.
Mereka justru semakin bermain dengan lepas dan terlihat terus mengontrol jalannya laga sampai membuat lawan bingung.
Beberapa kali pengembalian Leo/Daniel sering menyulitkan lawan, ke arah yang tak disangka-sangka.
Baca Juga: Indonesia Masters 2023: Jafar/Aisyah Gebrak Persaingan Ganda Campuran
Di saat bersamaan, lawan memang memiliki pertahanan yang mudah ditembus oleh Leo/Daniel.
Hinga sepenuhnya permainan berada di bawah kendali Leo/Daniel.
Juara Singapore Open 2022 itu pun semakin nyaman meraih poin demi poin dan memastikan tiket semifinal Indonesia Masters 2023.
Pada babak empat besar turnamen Super 500 itu nanti, Leo/Daniel sudah ditunggu oleh pasangan Jepang lainnya yakni Takuro Hoki/Yugo Kobayashi yang juga merupakan juara dunia 2021 yang berstatus unggulan kedua.
Source | : | SportFEAT.com |
Penulis | : | Nestri Y |
Editor | : | Nestri Y |