Kekalahan tiga wakil Indonesia itu makin terasa perih ketika di partai selanjutnya, ganda putra Indonesia nomor satu dunia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto juga tumbang.
Fajar/Rian kandas di perempat final Indonesia Masters 2023 setelah berjuang dalam laga tiga game dramatis melawan Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi.
Selain Fajar/Rian, ganda putra Indonesia sebelumnya juga sudah berkurang usai Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana kalah cepat dari andalan Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.
Indonesia hanya menyisakan satu wakil ganda putra lewat pasangan muda Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.
Peraih emas SEA Games 2021 itu menang atas wakil Jepang Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi.
Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2023: Chico Lolos ke Semifinal usai Tumbangkan 'Murid' Viktor Axelsen
Sedangkan di tunggal putra, dua wakil Merah Putih semuanya menang hari ini. Jonatan Christie dan Chico Aura Dwi Wardoyo masih menghidupkan asa dengan masing-masing menang atas Lakshya Sen dan Brian Yang.
Adapun satu-satunya ganda campuran Indonesia tersisa, yakni duet pemain 20 tahun Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata harus terhenti.
Pasangan pelatnas pratama asuhan Flandy Limpele itu sebelumnya telah membuat kejutan besar dengan menumbangkan unggulan dua. Namun hari ini mereka harus mengakui keunggulan lawan Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping.
Dengan hasil itu, maka ganda campuran Indonesia habis tak tersisa di turnamen ini.
Rekap perempat final Indonesia Masters 2023 hari ini:
Menang
Jonatan Christie (4) vs Laksya Sen (India/7): 15-21, 21-10, 21-13
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi (Jepang): 21-13, 21-11
Chico Aura Dwi Wardoyo vs Brian Yang (Kanada): 21-16, 21-16
Kalah
Gregoria Mariska Tunjung vs Han Yue (China/8): 21-19, 8-21, 16-21
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (1) vs Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi (China/5): 21-11, 13-31, 23-25
Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang/2): 11-21, 13-21
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (7) vs Jongkolpan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand/4): 21-16, 17-21, 18-21
Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo (Jepang): 21-15, 18-21, 13-21
Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata vs Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping: 13-21, 13-21
Source | : | SportFEAT.com |
Penulis | : | Nestri Y |
Editor | : | Nestri Y |