SportFEAT.COM - Lee Zii Jia menyambut itikad baik dari Lee Chong Wei yang akan bersedia menjadi pembimbingnya dalam menghadapi Olimpiade.
Skuad tunggal putra Malaysia bakal mendapat angin segar menjelang perhelatan Olimpiade Tokyo 2020.
Seperti diberitakan SportFEAT.com sebelumnya, salah satu legenda hidup bulu tangkis Negeri Jiran, Lee Chong Wei, mengaku bakal kembali hadir di pelatnas BAM.
Namun, kehadiran Lee Chong Wei di BAM bukanlah untuk kembali menjadi seorang pemain, melainkan menjadi sosok motivator.
Ya, Lee Chong Wei telah mengabarkan bahwa dirinya bakal menyambangi pelatnas BAM dan membagikan pengalamannya untuk membimbing skuad tunggal putra Malaysia.
Itikad mulia dari Lee Chong Wei tersebut pun mendapat sambutan positif dari para juniornya, termasuk Lee Zii Jia.
"Saya sangat antusias dengan kehadiran Chong Wei di lapangan untuk mengajari dan membimbing saya dan rekan-rekan, dan itu tidak cuma sekadar sebaagi sparring partner," ujar Lee Zii Jia, dikutip SportFEAT.com dari The Star.
Baca Juga: Dapat Tanah Seluas 5 Hektar, Impian Mulia PV Sindhu Bakal Segera Terwujud
Baca Juga: Taklukkan Ganda Putri Jepang, Della/Rizki Tembus Final Pertama Sejak 2 Tahun Terakhir