Ketiga pemain itu masih dalam tahap pemulihan, mereka adalah Diego Michiel, Dirga Lasut, dan Firdaus.
"Diego Michiel, Dirga Lasut, dan Firdaus masih cedera, tapi secara keseluruhan tim sangat bagus," ujar Gomez.
Baca Juga: Gelar Grand Slam Nyaris Dilampaui Rafael Nadal, Roger Federer Cuek
Tambahnya, hasil imbang pada laga terakhir mereka kala bertandang ke markas Arema FC semakin menjadikan motivasi bagi tim asal Samarinda ini.
Tentu Gomez selalu menekankan kepada seluruh pemainnya untuk dapatkan poin setiap laga.
"Hasil imbang kemarin tentu menjadi dampak yang bagus untuk tim kita, apalagi kita selalu targetkan dapat poin disetiap laga baik away atau home," kata Gomez
Di situasi lain, pemain asing Borneo FC asal Brasil, Renan Silva berharap stadion Segiri bisa dipenuhi seluruh pendukung Borneo FC, baik Pusamania maupun masyarakat Samarinda.
Bagi eks Persija Jakarta itu kehadiran suporter, terlebih dengan nyanyian mereka sebagai pemain ke-12 menjadi pemecut mereka untuk terus bermain dengan spartan.
"Saya harap para suporter Borneo FC dan masyarakat Samarinda bisa hadir ke stadion mendukung kita. Kami butuh mereka untuk melawan Madura," ucap Renan.
Renan Silva mengakui bahwa Madura United adalah salah satu tim kuat sehingga membuat ia dan rekan-rekannya cukup mewaspadai pergerakan tim bertabur bintang itu.
Baca Juga: Kalahkan Serena Williams di US Open 2019, Andreescu Sabet Penghargaan Tak Terduga
Namun tetap saja, Renan selalu optimistis bersama rekan setim bisa raih 3 poin penuh di kandang.
"Madura tim yang kuat, tapi kita juga tim yang kuat sekarang dan akan tercipta atmosfer berbeda untuk laga besok, dan kita target bisa dapatkan 3 poin tersebut," ucap Renan menambahkan.
Sejauh ini, Borneo FC memiliki tren positif dari beberapa laga mereka, terakhir imbang di kandang Arema FC dengan skor 2-2.
Pencapaian ini menepatkan Pesut Etam di urutan 8 klasemen sementara Liga 1 dengan 26 poin. Tentu kesempatan Borneo FC untuk naik papan atas masih terbuka lebar.