SportFEAT.COM - Gelandang Juventus, Miralem Pjanic, mendapatkan predikat khusus sebagai senjata rahasia La Vecchia Signora sepanjang kiprahnya di Liga Italia.
Miralem Pjanic menjelma menjadi sosok tergantikan di skuad asuhan Maurizio Sarri musim ini.
Gelandang asal Bosnia Herzegovina tersebut selalu menjadi pemain reguler kendati sang pelatih melakukan rotasi pemain, khususnya di jantung permainan Juventus.
Bahkan, ia sering menjadi senjata rahasia yang memiliki kemampuan mumpuni dalam melepaskan tendangan-tendangan jarak jauh, khususnya ketika para pemain-pemain depan Bianconeri tumpul
Statistik menunjukkan, Miralem Pjanic lebih sering mencetak gol dari luar kotak penalti lawan dibanding dalam area 12 pas.
Sejak datang ke Allianz Arena dari AS Roma pada 13 Juni 2016, eks pemain Olympique Lyon itu sudah menghasilkan 10 gol dari tendangan luar kotak penalti dari total 11 gol yang ia ciptakan.