Find Us On Social Media :

Hal yang bisa Terjadi jika Khabib Nurmagomedov Kembali Ladeni McGregor

Unggahan Khabib Nurmagomedov yang memamerkan sabuk gelar juara kelas ringan UFC pada 2016 lalu.

Pelatih McGregor, John Kavanagh, mengisyaratkan bahwa pihaknya bersedia memenuhi syarat tersebut.

Baca Juga: AC Milan Akhiri Rekor Buruk, Giampaolo Tak Peduli Pemainnya Salah Umpan

Baca Juga: Tampil Apik di Chelsea, Jorginho Diganjar Hadiah oleh Frank Lampard 

Andai rematch keduanya benar-benar terwujud, pertarungan ini diprediksi bakal ada satu hal baru yang tercatat dalam sejarah UFC, yaitu rekor penonton. 

Sebagai informasi, rekor jumlah penonton UFC dan MMA saat ini masih dipegang laga Holly Holm kontra Ronda Rousey dalam UFC 193 di Melbourne pada 2015.

Kala itu, Stadion Docklands, yang menjadi venue pertarungan, dipadati penonton dengan jumlah 56 ribu.

Rekor jumlah penonton tersebut berpotensi pecah apabila menggelar rematch Nurmagomedov dengan McGregor dilakukan di Gazprom Arena, St Petersburg, Rusia.

Pasalnya, Gazprom Arena bisa menampung 70 ribu penoton.

"Saya pikir saya bisa bertarung (melawan McGregor) di Gazprom Arena dengan 70 ribu penonton, kami akan memenuhi stadion, saya akan mendapatkan banyak uang," kata Nurmagomedov dikutip SportFEAT.com dari Russia Today.