Find Us On Social Media :

Berita Liga 1 - Beda Nasib antara Semen Padang dan Madura United

Winger Madura United, Diego Assis, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Semen Padang pada pekan ke-23 Liga 1 2019.

SportFEAT.COM - Laga pekan ke-23 Liga 1 2019 menghasilkan tren yang bertolak belakang bagi Semen Padang dan Madura United.

Semen Padang gagal meneruskan tren apiknya dalam lima laga terakhir pada Liga 1 2019 setelah gagal mengalahkan Madura United.

Bertanding di Stadion H. Agus Salim, Padang, Minggu (20/19/2019) sore WIB, Semen Padang harus takluk dengan skor tipis 1-2.

Baca Juga: Pertahankan Gelar di Denmark, Kevin/Marcus Berharap Final Derbi Merah Putih Terus Berlanjut

Gol Madura United dicetak oleh duo pemain impor Aleksandar Rakic (menit 24) dan Diego Assis pada menit ke-89.

Sementara itu, satu-satunya gol Kabau Sirah dilesakkan oleh Karl Max Barthelemy menit ke-76.

Pelatih Semen Padang, Eduardo Almeida, menyebut laga kontra Madura United ini merupakan partai berat bagi timnya.

Kekalahan dari skuad beralias Sape Kerrab menurut Eduardo akan menjadi cambuk bagi anak asuhnya untuk segera bangkit.

Pasalnya, dalam lima laga terakhir di Liga 1 2019, Kabau Sirah tak pernah tersentuh kekalahan dengan rekor tiga kali menang dan sisanya imbang.