Find Us On Social Media :

Cristiano Ronaldo Sebenarnya Ogah Dimainkan Juventus di Liga Italia

Penyerang Juventus, Cristiano Ronaldo, berselebrasi dalam laga pekan ke-8 Liga Italia melawan Bologna di Stadion Allianz Turin, 20 Oktober 2019.

SportFEAT.COM - Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, menjelaskan soal kedudukan Liga Italia dalam urutan prioritasnya.

Kasta teratas Liga Italia, Serie A, seolah kedatangan durian runtuh setelah sosok superstar datang pada musim panas 2018. Ya, ia adalah Cristiano Ronaldo.

Keberadaan Cristiano Ronaldo yang dipinang Juventus seolah menjadi dahaga bagi Liga Italia yang sudah lama tak dimasuki pemain berlabel bintang.

Baca Juga: Klasemen La Liga Pekan 10 - El Clasico Batal, Klub Promosi Meroket

Kali terakhir Liga Italia didatangi pemain bintang berharga mahal adalah saat Ronaldo Luis Nazario Lima direkrut Inter Milan dari FC Barcelona pada 1997.

Nominal transfer Ronaldo dari Brasil ini yang mencapai 15 juta euro (sekitar Rp233,2 miliar) menjadikannya sebagai pemain termahal di dunia saat itu.

Adapun untuk Cristiano Ronaldo, ia tiba ke Juventus dengan banderol total 117 euro (sekitar Rp1,8 triliun), terbesar sepanjang sejarah Liga Italia.

Pindah ke Serie A menjadi pengalaman baru bagi sang kapten timnas Portugal.

Ia telah melalang buana ke Liga Inggris dan Liga Spanyol sejak meninggalkan Portugal pada 2003.