Find Us On Social Media :

Hasil Hong Kong Open 2019 - Misi Balas Dendam Anthony Ginting atas Wakil Tuan Rumah Berakhir Manis

Anthony Sinisuka Ginting saat melakoni babak kedua pada Kejuaraan Dunia 2019, di St. Jakobshalle, Basel, Swiss, Selasa (20/8/2019).

Sialnya lagi, tiga kekalahan itu semuanya didapat Anthony Ginting kala bersua pada babak pertama turnamen yang berbeda.

Kebuntuan Anthony Ginting terhadap Ng Ka Long Angus dimulai kala keduanya bertemu pada babak pertama All England 2019 Maret lalu.

Saat itu, Ginting harus menyerah 18-21, 21-13, 11-21 dalam duel yang berkesudahan dalam 58 menit.

Sekitar sebulan berselang, Anthony Ginting kembali bersua wakil Hong Kong tersebut dalam ajang Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2019 yang digelar di Wuhan,China.

Lagi-lagi, Ginting harus mengakui ketangguhan lawan yang sama setelah melewati duel 1 jam 14 menit dengan skor akhir 18-21, 21-18, 23-25.

Yang terbaru, Anthony Ginting kembali dibuat tak berdaya oleh Ng Ka Long Angus kala bersua pada babak pertama Fuzhou China Open 2019 pekan lalu.

Berbeda dengan dua pertemuan sebelumnya, kali ini Anthony Ginting kalah dua gim langsung, 18-21, 9-21, dalam waktu yang juga cukup singkat, 39 menit.

Baca Juga: Pencinta WWE Dibuat Heboh dengan Kembalinya CM Punk, Pegulat yang Sempat Bermusuhan dengan Vince McMahon

Wajar jika kemenangan di Hong Kong Open 2019 ini memberi rasa lega bagi Anthony Sinisuka Ginting.

Pasalnya, tunggal putra peringkat delapan dunia itu sukses memutus kebuntuannya kala bersua Ng Ka Long Angus.

Lebih manisnya lagi, keberhasilan itu diukir Anthony Ginting kala tampil di kampung halaman sang lawan, Hong Kong.

Sementara itu, kemenangan sarat makna Anthony Ginting ini juga menambah jumlah amunisi Indonesia pada babak kedua Hong Kong Open 2019.