Find Us On Social Media :

Hasil Hong Kong Open 2019 - Misi Balas Dendam Anthony Ginting atas Wakil Tuan Rumah Berakhir Manis

Anthony Sinisuka Ginting saat melakoni babak kedua pada Kejuaraan Dunia 2019, di St. Jakobshalle, Basel, Swiss, Selasa (20/8/2019).

SportFEAT.COM - Indonesia kembali sukses menambah perwakilan yang menembus babak kedua Hong Kong Open 2019.

Wakil Indonesia yang berhasil melangkahkan kaki ke babak kedua Hong Kong Open 2019 itu adalah Anthony Ginting.

Kepastian itu didapat Anthony Ginting setelah berhasil mengatasi perlawanan wakil tuan rumah, Ng Ka Long Angus.

Meski memiliki rekor pertemuan yang buruk, tetapi hal tersebut seperti tak berpengaruh banyak untuk Anthony Ginting.

Setelah menjalani duel selama 63 menit, Anthony Ginting sukses menutup laga tersebut dengan kemenangan tiga gim 21-16, 17-21, 21-11.

Selain membuatnya sukses melaju ke babak kedua Hong Kong Open 2019, kemenangan ini juga memiliki arti penting bagi Anthony Ginting.

Pasalnya, pemain asal Cimahi itu mampu mempertipis margin kedudukan dalam head-to-head kontra Ng Ka Long Angus menjadi 4-7.

Baca Juga: Jadwal Hong Kong Open 2019 - 13 Wakil Indonesia Berlaga, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya Main Paling Akhir

Selain itu, kemenangan kali ini juga membuat Anthony Ginting sukses memutus rekor kekalahan beruntun kontra Ng Ka Long Angus.

Sebelum bersua di Hong Kong Coliseum hari ini, Ginting tercatat sudah tiga kali berturut-turut kalah dari tunggal putra peringkat sembilan dunia itu.

Sialnya lagi, tiga kekalahan itu semuanya didapat Anthony Ginting kala bersua pada babak pertama turnamen yang berbeda.

Kebuntuan Anthony Ginting terhadap Ng Ka Long Angus dimulai kala keduanya bertemu pada babak pertama All England 2019 Maret lalu.

Saat itu, Ginting harus menyerah 18-21, 21-13, 11-21 dalam duel yang berkesudahan dalam 58 menit.

Sekitar sebulan berselang, Anthony Ginting kembali bersua wakil Hong Kong tersebut dalam ajang Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2019 yang digelar di Wuhan,China.

Lagi-lagi, Ginting harus mengakui ketangguhan lawan yang sama setelah melewati duel 1 jam 14 menit dengan skor akhir 18-21, 21-18, 23-25.

Yang terbaru, Anthony Ginting kembali dibuat tak berdaya oleh Ng Ka Long Angus kala bersua pada babak pertama Fuzhou China Open 2019 pekan lalu.

Berbeda dengan dua pertemuan sebelumnya, kali ini Anthony Ginting kalah dua gim langsung, 18-21, 9-21, dalam waktu yang juga cukup singkat, 39 menit.

Baca Juga: Pencinta WWE Dibuat Heboh dengan Kembalinya CM Punk, Pegulat yang Sempat Bermusuhan dengan Vince McMahon

Wajar jika kemenangan di Hong Kong Open 2019 ini memberi rasa lega bagi Anthony Sinisuka Ginting.

Pasalnya, tunggal putra peringkat delapan dunia itu sukses memutus kebuntuannya kala bersua Ng Ka Long Angus.

Lebih manisnya lagi, keberhasilan itu diukir Anthony Ginting kala tampil di kampung halaman sang lawan, Hong Kong.

Sementara itu, kemenangan sarat makna Anthony Ginting ini juga menambah jumlah amunisi Indonesia pada babak kedua Hong Kong Open 2019.

Berdasarkan catatan SportFEAT.com, sebanyak sembilan wakil Merah Putih sudah memastikan diri meraih tiket babak kedua Hong Kong Open 2019.

Jumlah itu masih sangat mungkin bertambah satu lewat Marcus Gideon/Kevin Sanjaya yang belum memainkan laga babak pertama.

Perjuangan Minions pada Hong Kong Open 2019 sendiri bakal dimulai tepat setelah Anthony Ginting menuntaskan laga di lapangan 1 Hong Kong Coliseum.

Di atas lapangan yang sama, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya bakal berhadapan dengan pasangan Taiwan, Lu Ching Yao/Yang Po Han.

Baca Juga: David Villa Pensiun, Sang Bomber Tinggalkan Rekor yang Sulit Dikejar di Timnas Spanyol

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Chelsea menjadi salah satu pilihan terbaik untuk game Football Manager 2020? #Chelsea #FootballManager2020 #FM20

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on