Find Us On Social Media :

Hasil Hong Kong Open 2019 - Langkah Hafiz/Gloria Terhenti Usai Tak Berkutik di Hadapan Ganda Campuran Jepang

Pasangan ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, pada babak kedua Hong Kong Open 2019 di Hong Kong Coliseum, Kamis (14/11/2019).

SportFEAT.COM - Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja harus rela mengakhiri petualangan mereka pada ajang Hong Kong Open 2019 terhenti di fase semifinal.

Kepastian itu didapat setelah Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja menelan kekalahan dalam laga yang digelar Sabtu (16/11/2019).

Bermain di Hong Kong Coliseum, ganda campuran Indonesia ini harus mengakui ketangguhan pasangan Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino.

Dalam laga tersebut, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja seperti kesulitan menembus pertahanan pasangan peringkat tiga dunia tersebut.

Setelah melalui duel selama 38 menit, Hafiz/Gloria akhirnya harus takluk dari Watanabe/Higashino dengan skor 16-21, 14-21.

Dengan hasil ini, maka Duo HafGLo kembali gagal menembus partai final setelah kali terakhir merasakannya pada ajang German open 2019, Maret lalu.

Selain itu, kekalahan ini makin memperburuk rekor head-to-head Hafiz/Gloria dari Wtanabe/Higashino menjadi 1-3.

Baca Juga: Hasil Hong Kong Open 2019 - Ahsan/Hendra Lakoni Epic Comeback dan Menangi Duel 3 Gim Atas 'Duo Menara' China

Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja sempat memberi perlawanan kala sukses membalik keadaan dari tertinggal 0-1 menjadi unggul 2-1.

Akan tetapi, Yuta Watanabe/Arisa Higashino sukses merespons dengan mencetak empat angka beruntun yang sekaligus memantik momentum kemenangan.

Setelah itu, momentum pertandingan lebih banyak dikuasai oleh Yuta Watanabe/Arisa Higashino.

Ganda campuran Jepang akhirnya berhasil unggul 11-7 pada saat interval setelah bola silang Yuta Watanabe gagal dijangkau Hafiz Faizal.

Selepas jeda, momentum laga berhasil dikuasai Watanabe/Higashino lewat keunggulan enam poin, 15-9.

Margin itu membuat pasangan Jepang makin leluasa untuk mengendalikan jalannya sisa gim pertama.

Hingga akhirnya, bola tanggung Gloria Emanuelle Widjaja yang disambar Yuta Watanabe menutup gim pertama dengan skor 21-16 untuk keunggulan wakil Negeri Sakura.

Memasuki gim kedua, Hafiz/Gloria kembali berupaya merebut momentum dengan torehan dua angka beruntun.

Akan tetapi, Watanabe/Higashino kembali mampu merespons dengan apik lewat tiga poin berturut-turut yang mereka bukukan.

Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja sebenarnya sempat kembali menyamakan kedudukan menjadi 3-3 sebelum Yuta Watanabe/Arisa Higashino menjauh lewat tiga angka beruntun.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Valencia 2019 - Pembuktian Rookie Terbaik, Fabio Quartararo Amankan Pole Position

Momen itu menjadi titik balik bagi Watanabe/Higashino guna kembali tampil dominan pada gim kedua.

Setelah menjalani duel selama 10 menit, Yuta Watanabe/Arisa Higashino akhirnya mampu unggul di masa interval dengan skor 11-8.

Pascainterval, Yuta Watanabe/Arisa Higashino tampak makin leluasa mengendalikan jalannya pertandingan.

Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja sejatinya sempat beberapa kali memberi perlawanan.

Akan tetapi, hal itu tak mencegah Watanabe/Higashino untuk memperlebar margin dan unggul sembilan angka pada kedudukan 19-10.

Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja sempat mendapat angin lewat torehan empat angka beruntun.

Akan tetapi, tren positif itu tak dapat berlangsung lama setelah pasangan Jepang menghentikannya lewat hujaman smash Arisa Higashino.

Pasangan Jepang pun tak ingin berlama-lama sebelum menuntaskan gim kedua dengan skor 21-14.

Baca Juga: Hasil Hong Kong Open 2019 - Anthony Ginting Butuh 81 Menit untuk Melewati Jonatan Christie Sekaligus Mengamankan Tiket Final 

Dengan hasil ini, Yuta Watanabe/Arisa Higashino berhak melaju ke partai final Hong Kong Open 2019.

Pada laga tersebut, mereka bakal berhadapan dengan pasangan China, He Ji Ting/Du Yue.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Trofi yang didapat Lionel Messi bersama timnas Argentina . #lionelmessi #argentina

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on