SportFEAT.COM - Pelatih Arema FC, Milomir Seslija, punya sudut pandang lain soal pencoretan Hanif Sjahbandi dari skuad Timnas U-23 Indonesia untuk SEA Games 2019.
Hanif Sjahbandi dipastikan kembali merapat bersama Arema FC seusai dirinya dicoret dari daftar pemain timnas U-23 Indonesia yang akan berlaga di SEA Games 2019.
Hanif menjadi satu dari empat pemain timnas U-23 Indonesia sebelumnya yang dicoret pada tahap pertama, Minggu (17/11/2019).
Dipangkasnya beberapa pemain timnas U-23 yang sebelumnya memperkuat skuad Garuda Muda melawan timnas U-23 Iran beberapa hari yang lalu bukan tanpa alasan.
Sebagaimana dilansir SportFEAT.com dari laman resmi PSSI, juru taktik timnas U-23 Indonesia, Indra Sjafri menyebut ada kuota terbatas bagi slot pemain yang boleh dibawa menuju SEA Games 2019.
"Pemain yang bertahan dalam tim adalah mereka yang terbaik serta pemain yang memang saya nilai sesuai dengan kebutuhan skema dan strategi tim," kata Indra.
Baca Juga: 4 Pemain Tottenham yang Bisa Jadi Kunci Jose Mourinho Menangi Gelar
Baca Juga: Pemain Ajax Amsterdarm Gegerkan Publik karena Seperti Menara di Antara Kurcaci
"Kini puzzle saya sudah lengkap dan tersusun rapi. Saya harap mereka bisa memberikan yang terbaik di SEA Games 2019 nanti," lanjutnya.
Kembali diperkuat oleh Hanif, Arema FC pun menyambut baik kedatangan pemain 22 tahun itu.
Menurut pelatih Arema FC, Milomir Seslija, dengan bergabungnya Hanif di kubu Singo Edan, hal tersebut menjadi suatu hal positif.
Terlebih, dalam kacamata Seslija, Hanif memiliki kunci penting di posisi gelandang.
"Ini kabar baik bagi saya. Hanif kembali," ujar pelatih yang akrab disapa Milo, dikutip SportFEAT.com dari Liga Indonesia.
"Dia pemain yang penting dan bisa bermain di posisi gelandang atau bek tengah. Saya senang dia kembali di tim," imbuhnya.
Pertandingan terdekat bagi Arema FC untuk menurunkan Hanif sendiri diperkirakan bakal terjadi tatkala Singo Edan menjamu Persija Jakarta.
Laga lanjutan Liga 1 2019 tersebut menurut rencana akan bergulir pada Sabtu (23/11/2019) di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur.
"Yang pasti dia akan bermain di sini dan itu akan sangat bagus untuk perkembangan kariernya," ujar Milo.
Di sisi lain, Milo juga menganggap dicoretnya Hanif bukan berarti sang pemain terindikasi bermain jelek.
Hanya, menurut Milo kemungkinan besar Indra Sjafri juga memiliki visi-misi lain dalam mempertimbangkan posisi Hanif di skuad timnas U-23.
Baca Juga: 3 Kejanggalan Laga Persela Lamongan Versus Badak Lampung FC
"Mungkin pelatih (Indra Sjafri) punya visi yang berbeda atau dia punya pemain lain di posisi yang sama. Hanif adalah pemain bagus," tutur Milo.
Selain Hanif, empat pemain lain yang dikembalikan ke klub masing-masing pada tahap pertama adalah Muhammad Hambali Tolib (Persela Lamongan), Alberto Goncalves (Madura United) dan Muhammad Rifad Marasabessy (PS Tira Persikabo).
Sedangkan empat pemain lain yang dicoret dari timnas U-23 Indonesia pada tahap kedua, Rabu (20/11/2019), di antaranya adalah Kadek Agung Widnyana Putra (Bali United), Awan Setho Raharjo (Bhayangkara FC), Muhammad Lutfi Kamal Baharsyah (Mitra Kukar) dan Gian Zola Nasrullah Nugraha (Persib Bandung).
Skuad Timnas U-23 Indonesia dikabarkan sudah mendarat di Manila, Filipina, pada Kamis (21/11/2019) malam kemarin.
Kedatangan Evan Dimas dan kolega disambut oleh Wakil Ketua Umum PSSI, Cucu Soemantri, yang sudah tiba terlebih dahulu.
Sesampainya di Manila, Indra Sjafri menuturkan bahwa skuad Garuda Muda bakal langsung melakukan persiapan jelang lawan Thailand.
"Alhamdulillah semua lancar. Terima kasih kepada Waketum PSSI yang menunggu kedatangan tim," kata Indra.
"Selanjutnya kita langsung persiapan untuk pertandingan pertama melawan Thailand," imbuhnya.
Timnas U-23 Indonesia bakal menggelar latihan pada Jumat (22/11/2019) petang waktu setempat.
Adapun laga pertama Timnas U-23 Indonesia akan dihelat pada Selasa (26/11/2019) mendatang dengan melawan tim Thailand.