Find Us On Social Media :

Duet Tontowi Ahmad/Apriyani Rahayu Bakal Jadi Racikan Baru Ganda Campuran Indonesia

Tontowi Ahmad saat masih berpasangan dengan Winny Oktavina Kandow di babak pertama Korea Open 2019, di Sky Dom, Incheon, Korea Selatan, Selasa (24/9/2019).

SportFEAT.COM - Kabar mengejutkan datang dari dunia bulu tangkis di mana Tontowi Ahmad dan Apriyani Rahayu bakal menjadi tandem di nomor ganda campuran Indonesia.

Pihak Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia atau PBSI tampaknya melakukan perubahan besar dalam skuad ganda campuran utama Indonesia.

Hal ini terlihat dari adanya nama pasangan ganda campuran baru yang direncanakan bakal berlaga pada kompetisi BWF tahun depan.

Pasangan ganda campuran kombinasi baru tersebut adalah Tontowi Ahmad/Apriyani Rahayu.

Kepastian tentang adanya duet Tontowi Ahmad/Apriyani Rahayu sudah diumumkan secara tidak langsung oleh PBSI sendiri.

Dilansir SportFEAT.com dari akun twitter PBSI, nama Tontowi Ahmad/Apriyani Rahayu menjadi salah satu pasangan yang akan diberangkatkan menuju Malaysia untuk mengikuti turnamen Malaysia Masters 2020.

Meski belum ada pengumuman secara resmi, duet Tontowi Ahmad/Apriyani Rahayu lantas memunculkan beragam reaksi yang hampir sama dari warganet di kolom komentar cuitan PBSI tersebut.

Baca Juga: SEA Games 2019 - Indonesia Punya Jonatan Christie dan Anthony Ginting, Malaysia Rela Kehilangan Kans Meraih Medali Emas

Baca Juga: Ciputra Tutup Usia, Bulu Tangkis Indonesia Kehilangan Sosok Berjasa

Para warganet seolah mulai tak sabar menantikan aksi duet Tontowi Ahmad/Apriyani Rahayu.

Seperti akun @Rizk**** yang berkomentar "Owi/Apri finally!!!". Lalu akun @dhie***** yang juga tak sabar menantikan duet Tontowi/Apriyani, "Wow, Owi/Apri. Patut ditunggu," tulisnya.

Kemudian juga ada akun @suka******* yang cukup terkejut dengan dipasangkannya Tontowi dengan Apriyani. "Kejutan banget, semoga hasilnya bagus nanti".

Sejak Liliyana Natsir memutuskan pensiun pada Januari 2019, Tontowi Ahmad sebelumnya dipasangkan dengan pemain muda, Winny Oktavina Kandow.

Pada paruh pertama 2019, performa mereka sempat beberapa kali menyulitkan pasangan ganda campuran elite dunia.

Namun hasil yang dibukukan Tontowi/Winny pada beberapa turnamen terakhir tahun ini tampaknya belum begitu memuaskan lantaran kerap tersisih di babak-babak awal.

Baca Juga: SEA Games 2019 Berantakan, Manny Pacquiao Rela Pasang Badan di Tengah Kegeraman Presiden Filipina

Kini, PBSI pun mencoba hal baru dan membuat keputusan berani dengan memasangkan Tontowi/Apriyani.

Bisa dikatakan berani karena Apriyani sendiri masih akan tetap bermain di nomor ganda putri bersama Greysia Polii.

Artinya, Apriyani akan bermain rangkap pada Malaysia Masters 2020 nanti, di ganda campuran dan ganda putri.

Kondisi tersebut tentu akan menjadi hal baru sekaligus asing di kubu PBSI.

Seperti diketahui, PBSI jarang sekali menunjuk adanya pemain yang bermain rangkap di kategori pemain pelatnas utama PBSI.

Biasanya, pemain-pemain yang rangkap ada di kategori pemain pratama ataupun pemain yang masih di level junior.

Baca Juga: Dulu Mustahil, Kini Impian Besar An Se-young Seolah Tinggal Menghitung Hari untuk Terwujud

Di sisi lain, duet anyar Tontowi/Apriyani sendiri saat ini memiliki notional point yang belum cukup banyak, yakni 19.526 poin.

Andai bisa masuk dalam daftar drawing Malaysia Masters 2020, kemungkinan besar Tontowi/Apriyani bakal mengawali perjuangan mereka melalui babak kualifikasi.

Sementara itu, dengan diduetkannya Tontowi dengan Apriyani, Winny Oktavina Kandow sendiri akan kembali berpasangan dengan Akbar Bintang Cahyono.

Akbar/Winny juga menjadi salah satu peserta ganda campuran Indonesia yang akan berkompetisi pada Malaysia Masters 2020.

Malaysia Masters 2020 merupakan turnamen Super 500 dan dijadwalkan akan bergulir pada 7-12 Januari di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Ayo Indonesia! . #seagames2019 #timnasday #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on