SportFEAT.COM - Tim beregu putri Indonesia akhirnya harus puas dengan hanya meraup medali perak SEA Games 2019 setelah tumbang dari juara bertahan, Thailand.
Awan mendung masih enggan beranjak dari tim putri bulu tangkis Indonesia.
Terakhir, tim yang digawangi Gregoria Mariska Tunjung dkk. tersebut takluk dari Thailand pada final cabor bulu tangkis kategori beregu putri SEA Games 2019 yang digelar hari ini, Selasa (3/12/2019).
Dari lima partai rencananya dipertandingkan, Tim Indonesia hanya mampu merebut satu kemenangan dari pasangan Ni Ketut Mahadewi Istarani/Apriyani Rahayu.
Sedangkan tiga wakil Indonesia lainnya, Gregoria, Fitriani, serta Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto takluk di tangan lawannya.
Atas hasil tersebut, Indonesia hanya mampu membawa pulang medali perak dari laga yang berlangsung di Multinlupa Sports Complex, Manila.
Partai pertama mempertemukan Gregoria dengan lawan tangguh, yakni Ratchanok Intanon.
Sempat memenangi gim kedua, Gregoria akhirnya harus mengakui keunggulan Intanon dengan skor akhir 13-21, 21-12, 14-21.
Baca Juga: Hasil SEA Games 2019 - Siti/Ribka Takluk, Beregu Putri Sumbang Medali Perak