Find Us On Social Media :

Link Live Streaming SEA Games 2019 - Duel Tunggal Putri Kuda Hitam Jadi Sorotan

Selebrasi Ruselli Hartawan yang berhasil memastikan langkah menuju babak final SEA Games 2019 usai mengalahkan Pornpawee Chochuwong (Thailand) di Muntinlupa Sports Complex, Filipina, Minggu (8/12/2019).

SportFEAT.COM - Rangkaian babak final ajang individual cabor bulu tangkis SEA Games 2019 dapat disaksikan melalui link live streaming di akhir artikel.

Skuad bulu tangkis Indonesia berhasil meloloskan tiga wakil Indonesia menuju babak final SEA Games 2019.

Tiga wakil yang dimaksud adalah Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, Greysia Polii/Apriyani Rahayu dan Ruselli Hartawan.

Melihat dari status unggulan yang disandang Praveen/Melati dan Greysia Apriyani beserta calon lawan mereka, laga final SEA Games 2019 di dua nomor itupun terbilang ideal.

Praveen/Mealti yang berpredikat unggulan teratas bakal berjumpa dengan unggulan kedua asal Malaysia, Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie.

Adapun Greysia/Apriyani yang juga jadi unggulan nomor satu, sudah ditunggu oleh ganda putri Thailand Chayanit Chaladchalam/Phataimas Muenwong yang notabene berstatus unggulan keempat.

Berbeda dengan dua wakil Merah Putih tersebut di atas, Ruselli Hartawan sendiri bisa dikatakan bakal menjalani duel sesama tunggal putri kuda hitam.

Baca Juga: Demi World Tour Finals 2019, Lee Yang Bakal 'Berguru' kepada Sang Partner

Baca Juga: SEA Games 2019 - Tim Voli Putra Indonesia Lolos ke Final, Satu Pemain Jadi Incaran Publik Filipina karena Aksi Tengil

Ruselli Hartawan yang berangkat sebagai pemain pengganti dan tidak diberikan target apapun, secara mengejutkan mampu tampil impresif sepanjang SEA Games 2019.

Dalam perjalanannya menuju laga puncak SEA Games 2019, pemain 21 tahun itu sudah menumbangkan beberapa nama tunggal putri unggulan.

Sebut saja seperti Yeo Jia Min (Singapura/4) dan Pornpawee Chochuwong (Thailand/1).

Pun demikian dengan calon lawan Ruselli pada final SEA Games 2019 nanti, yakni Kisona Selvaduray.

Kisona Selvaduray sendiri merupakan tunggal putri Malaysia. Dia juga masih berusia 21 tahun dan sukses menyingkirkan beberapa pemain unggulan.

Gregoria Mariska Tunjung (3) dan Nitchaon Jindapol (Thailand/2) menjadi korban epic comeback Selvaduray pada babak-babak sebelumnya.

Baca Juga: BWF World Tour Finals 2019 - Ambisi Ahsan/Hendra Tebus Kegagalan Tahun Lalu

Uniknya dalam dua laga melawan dua unggulan itu, Selvaduray sebenarnya nyaris menelan kekalahan, tetapi dia berhasil bangkit dan mampu membalikkan keadaan.

Pertemuan antara Ruselli melawan Selvaduray pun diprediksi bakal menjadi salah satu partai final yang cukup dinanti sekaligus ajang pembuktian bagi kedua pemain yang sama-sama berstatus sebagai pemain non-unggulan.

Laga final tunggal putri sendiri bakal dipertandingkan pada partai kedua.

Adapun partai pertama akan mempertandingkan nomor ganda campuran antara Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dengan Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie.

Sementara Greysia Polii/Apriyani Rahayu yang bermain di nomor ganda putri akan berlaga di partai keempat untuk melawan Chayanit Chaladchalam/Phataimas Muenwong.

Rangkaian babak final ajang individual cabor bulu tangkis SEA Games 2019 bakal mulai bergulir pada Senin (9/12/2019) mulai pukul 11.00 WIB (+1 WITA, +2 WIT).

Baca Juga: Jadwal SEA Games 2019 - Loloskan 3 Wakil di Final, Indonesia Berpeluang Panen Medali Emas

Berikut pilihan link live streaming babak final cabor bulu tangkis SEA Games 2019.

(1) Link Live Streaming Final SEA Games 2019

(2) Link Live Streaming Final SEA Games 2019

(3) Link Live Streaming Final SEA Games 2019

Catatan: Link live streaming cabor bulu tangkis SEA Games 2019 hanya bersifat informasi untuk pembaca. SportFEAT.com tidak bertanggung jawab terhadap copyrights dan kualitas siaran.

 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Tim voli putra Indonesia memastikan diri ke final SEA Games setelah mengalahkan Myanmar 3-0 di Philsport Arena, Minggu (8/12/2019). #seagames #seagamesindonesiabisa #seagames2019

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on