Find Us On Social Media :

BWF World Tour Finals 2019 - Praveen/Melati Tak Ingin Medali Emas SEA Games 2019 Jadi Bumerang

Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, berpose setelah memastikan medali emas nomor perorangan SEA Games 2019 di Muntinlupa Sports Center, Manila, Senin (9/12/2019).

SportFEAT.COM - Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti tak ingin keberhasilan meraih medali emas SEA Games 2019 justru menjadi bumerang di BWF World Tour Finals 2019.

Pasangan ganda campuran Indonesia peringkat lima dunia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, bertolak menuju Guangzhou dengan bekal manis.

Keikutsertaan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti pada BWF World Tour Finals 2019 kali ini dibekali hasil apik yang tak lain adalah medali emas SEA Games 2019.

Seperti diketahui, Praveen/Melati sukses menyumbang medali emas SEA Games 2019 bagi kontingen Indonesia setelah mengalahkan Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia) di laga final.

 

Berkat hasil apik yang mereka raih pada ajang dua tahunan yang dihelat di Filipina itu, juara Frencg Open 2019 tersebut pun kini memiliki ambisi khusus pada BWF World Tour Finals 2019.

Terlebih, tahun ini menjadi pengalaman pertama bagi Praveen/Melati untuk mengikuti rangkaian BWF World Tour Finals.

Baca Juga: Link Live Streaming BWF World Tour Finals 2019 - Tantangan Anthony Ginting Lanjutkan Tren Positif Kontra Chou Tien Chen