Find Us On Social Media :

Merebaknya Virus Corona Tak Menghalangi Pergelaran Turnamen All England Open 2020

Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, berpose dengan medali dan trofi juara All England Open 2019 di atas podium kampiun di Arena Birmingham, Birmingham, Inggris, Minggu (10/3/2019).

Baca Juga: Pemain Sayap Barcelona Harus Menepi Lama dari Lapangan Hijau karena Satu Hal Ini

Pihak Bulu Tangkis Inggris merilis pernyataan resmi terkait kepastian diselenggarakannya All England Open 2020 meski virus corona tengah menyeruak.

"Kami sudah berbicara dengan Kementerian Kesehatan Masyarakat Inggris dan terus berkomunikasi dengan BWF dan pihak dari Arena Birmingham," tulis pernyataan resmi Bulu Tangkis Inggris.

"Dari saran yang kami dapatkan, dengan melihat status risiko Pemerintahan (soal virus corona) yang kini rendah, Bulu Tangkis Inggris tetap akan menyelenggarakan All England Open 2020 sesuai jadwal (11-15 Maret 2020),".

Pihak Bulu Tangkis Inggris juga menuturkan bahwa pada penyelenggaraan All England Open 2020, nantinya sepanjang bergulirnya turnamen, kesehatan seluruh pihak dan peserta akan terus dipantau.

All England Open 2020 merupakan turnamen 'Grand Slam' alias BWF World Tour Super 1000 yang menyuguhkan poin cukup tinggi menuju Olimpiade Tokyo 2020.

Selain itu, nilai prestisius sebagai turnamen tertua yang kerap dihelat di Arena Birmingham, London, Inggris tersebut juga membawa aura 'magis' bagi setiap kontestan.

Tak sedikit para pebulu tangkis dunia yang mengidam-idamkan gelar juara dari turnamen All England Open.

Pada edisi tahun lalu, Indonesia sendiri berhasil membawa pulang satu titel kampiun dari nomor ganda putra melalui kemenangan heroik Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Baca Juga: Hafiz/Gloria Peras Keringat Lebih Banyak pada 6 Turnamen demi Lolos Olimpiade Tokyo 2020

Kemenangan The Daddies kala itu begitu terasa fantastis dan emosional lantaran Hendra mengalami cedera sejak babak semifinal.

Akan tetapi, Ahsan dengan sigap sukses mengcover Hendra hingga akhirnya berhasil memetik kemenangan saat berhadapan dengan Aaron Chia/Sohg Wooi Yik (Malaysia) di babak final dengan skor akhir 11-21, 21-14, 21-12.

(*)

 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Dilepas Bali United, Irfan Bachdim resmi bergabung dengan PSS Sleman #irfanbachdim #baliunited #pssleman #pss #sleman #liga1 #bcs #slemania #bolasport #bolastylo #sportfeat #superballid #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on