Shesar pun harus mengakui keunggulan Dey dan kalah 17-21, 15-21.
Skor 2-2 pun sempat membuat khawatir. Akan tetapi amunisi terkuat Indonesia, Marcus/Kevin sukses mengunci kemenangan.
The Minions tampil prima dan lepas hingga berhasil menang atas Sen/Shetty.
Kemenangan telak Marcus/Kevin pun mengantarkan Indonesia menang 3-2 atas India dan berhak melangkah ke partai puncak Kejuaraan Beregu Asia 2020, Minggu (16/2/2020).
Berikut hasil lengkap babak semifinal Kejuaraan Beregu Asia 2020 antara tim putra Indonesia vs India, Sabtu (15/2/2020).
- MS 1 - Anthony Sinisuka Ginting vs Sai Praneeth Bhamidipati: 21-6 retired
- MS 2 - Jonatan Christie vs Lakshya Sen: 18-21, 20-22
- MD 2 - Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs M R Arjun/Dhruv Kapila: 21-14, 14-21, 23-21
- MS 3 - Shesar Hiren Rhustavito vs Subhankar Dey: 17-21, 15-21
- MD 1 - Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Lakshya Sen/Chirag Shetty: 21-6, 21-13
(*)