Find Us On Social Media :

Alasan Historis dan Sarat Makna di Balik Penamaan Turnamen All England Open

All England Open, turnamen bulu tangkis tertua dan paling prestisius di dunia.

Baca Juga: Valentino Rossi Anggap Jorge Lorenzo Jadi Kekuatan Tambahan Arungi MotoGP 2020

Bahkan, turnamen tersebut sempat dilabeli sebagai turnamen Kejuaraan Dunia 'tidak resmi' di masa silam.

Apabila dilihat lebih lanjut, turnamen All England Open merupakan satu-satunya turnamen Super Series (sekarang World Tour) yang memiliki nama unik.

Bisa dilihat, alih-alih menggunakan nama "Championships" atau sekadar turnamen "Open" saja, pihak Badminton England lebih memilih ada kata "All" dalam penamaan turnamen tersebut.

Dilansir SportFEAT.com dari BWF Badminton, rupanya nama All England Open ini menyimpan nilai historis dan sarat akan makna.

Herbert Scheele, mantan Sekjend Federasi Bulu Tangkis Internasional (IBF) pernah mengungkapkan alasan di balik penamaan turnamen All England Open.

"Ya, penamaan turnamen tersebut memang memiliki alasan historis, meski terbilang kuno, ada alasan kuat di Inggris yang melahirkan penamaan tersebut," ucap Shceele.

Baca Juga: Kento Momota Akhirnya Muncul ke Publik, Medali Emas Olimpiade 2020 Langsung Jadi Target

Menurut Shceele, adanya embel-embel kata "All" dimaksudkan untuk merangkul seluruh pebulu tangkis di Inggris, tidak hanya pemain yang dekat di wilayah London.

Terlebih, popularitas bulu tangkis di Inggris bagian utara cukup lambat.

"Penggunaan nama itu sebenarnya bertujuan untuk mempopulerkan ajang kejuaraan tersebut, agar bisa diikuti oleh seluruh pemain di Inggris, bukan hanya di dekat London saja," kata Shceele.

"Sebab, bulu tangkis saat itu benar-benar kurang populer di wilayah utara, Irlandia. Bahkan di wilayah Skotlandia jauh lebih susah menarik atensi publik sana," imbuhnya.

Edisi pertama turnamen tersebut sebenarnya sempat dinamakan "The Badminton Association Tournament".

Namun pada 1902, penamaan turnamen langsung diubah menjadi "All England Championships" demi tujuan tersebut di atas, yakni mempopulerkan olahraga bulu tangkis di Inggris.