Find Us On Social Media :

Viktor Axelsen Jadi Pemain Denmark Pertama yang Raih Gelar All England Sejak 21 Tahun Terakhir

Viktor Axelsen pada final All England Open 2020.

SportFEAT.COM - Kemenangan wakil Denmark Viktor Axelsen atas Chou Tien Chen di final All England Open 2020 berarti ganda bagi sang pemain.

Tunggal putra Denmark Viktor Axelsen meraih hasil manis di turnamen All England Open 2020.

Pemain berusia 26 tahun itu sukses merebut gelar juara pada ajang bulu tangkis tertua di dunia tersebut.

Hal tersebut tak lepas dari kemenangan atas wakil Taiwan Chou Tien Chen di final All England Open 2020.

Bermain di Arena Birmingham, Inggris pada Minggu (15/3/2020), Axelsen menang dua gim langsung 21-13, 21-14.

Baca Juga: All England Open 2020 - Belum Mampu Jawab Penasaran Atas Ganda Putra Terbaik Jepang, Kevin/Marcus Sesali Satu Hal

Kemenangan Axelsen atas Chou Tien Chen ini berarti ganda bagi tunggal putra ranking tujuh dunia tersebut.

Pertama, gelar juara ini menjadi torehan perdana bagi Axelsen di turnamen All England Open 2020.

Axelsen sebenarnya mempunyai kesempatan meraih hal tersebut pada tahun lalu.