SportFEAT.COM - Penyerang Inter Milan, Romelu Lukaku, menyebut bahwa pandemi virus corona pernah membuat dirinya hampir menjadi gila.
Pandemi COVID-19 atau virus corona telah membuat berantakan seluruh agenda pesepakbolaan dunia.
Banyak kompetisi sepak bola baik domestik maupun berskala internasional merasakan dampaknya.
Hal ini memaksa otoritas sepak bola di beberapa negara bahkan sekelas UEFA dan FIFA menunda beberapa pertandingan.
Salah satu kompetisi domestik yang terkena dampak paling besar adalah Liga Italia.
Baca Juga: Karena Satu Sosok Ini, Eks Bomber Manchester United Gagal Berseragam Juventus
Bagaimana tidak? Negeri Piza saat ini menjadi salah satu negara di luar China yang mengalami kasus terbanyak yakni hampir menyentuh 35 ribu kasus.
Beberapa pesepak bola profesional di Italia ternyata ada yang dinyatakan positif COVID-19 seperti Daniele Rugani dan Manolo Gabbiadini.
Kondisi ini ternyata membuat salah satu penggawa Inter Milan, Romelu Lukaku, kehabisan kata-kata.