Find Us On Social Media :

Eks Pemain Liga Inggris Ditahan Kepolisian Peru usai Langgar Aturan COVID-19

Newcastle United's Nolberto Solano salutes the crowd after scoring the opening goal

SportFEAT.COM - Eks pemain Aston Villa Nolberto Solano ditahan Kepolisian Peru dan telah meminta maaf karena telah melanggar aturan terkait COVID-19.

Kabar kurang mengenakkan datang dari mantan pemain Liga Inggris Nolberto Solano.

Pria yang pernah merumpur bersama Aston Villa, Newcastle United dan West Ham United itu diberitakan ditahan oleh Kepolisian Peru.

Solano dianggap telah melanggar aturan pemerintah terkait larangan ke luar rumah dan berkeluyuran di tempat umum.

Negara di Amerika Selatan itu sendiri telah menetapkan kebijakan tersebut antara pukul 8 malam hingga 5 pagi setiap hari.

Pembatasan gerak itu bertujuan untuk memutus rantai pandemi COVID-19 atau virus corona yang juga telah memasuki Peru.

Baca Juga: Tak Sekali Pun Diusir dari Lapangan, Inilah Pemain Paling Bersih Manchester United Sepanjang Masa

Nolberto Solano yang saat ini menjabat sebagai asisten pelatih timnas Peru ditangkap pada Kamis malam waktu setempat.

Solano akhirnya berani angkat bicara usai mengalami insiden tersebut seperti yang ia ungkapkan pada radio RPP.