SportFEAT.COM - Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen bertekad memanfaatkan jeda kompetisi untuk meraih salah satu tujuan mereka yakni kembali bertengger di peringkat delapan besar dunia.
KIm Astrup/Anders Skaarup Rasmussen merasa diuntungkan dengan adanya jeda kompetisi bulu tangkis akibat virus Corona.
BWF memang telah menangguhkan beberapa turnamen sampai Juli 2020 mendatang.
Salah satu ajang bergengsi Olimpiade Tokyo 2020 pun juga diketahui telah diundurkan selama satu tahun.
Melihat adanya kebijakan tersebut, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen melihat peluang mereka untuk kembali ke puncak performa mereka.
Baca Juga: Siap Lanjutkan Kompetisi, Begini Cara Vietnam Bisa Bebas Virus Corona
Saat ini Astrup/Rasmussen memang masih menjadi ganda putra terbaik yang dimiliki Denmark.
Akan tetapi, jika dilihat dari segi peringkat mereka telah terlempar dari 10 besar dengan kini bertengger di peringkat 12 dunia.Padahal, sebelumnya juara China Open 2018 itu sempat menduduki tahta peringkat lima dunia.