Find Us On Social Media :

Ganda Putra 'Duo Lawak' Denmark Ingin Rebut Kembali Tahta yang Telah HIlang

Pasangan ganda putra Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen, berpose di area mixed zone seusai

"Saya harap, Anders dan saya bisa mempertahankan level terbaik kami dari masa jeda kompetisi sekaligus kualifikasi Olimpiade nanti. Mudah-mudahan jeda ini memberikan kami ruang untuk bisa meningkatkan performa kami agar bisa kembali di delapan besar lagi," ucap Kim Astrup dilansir SportFEAT.com dari BWF Badminton.Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen tahun ini sudah berhasil menggondol satu gelar juara dari Spain Masters 2020.Di babak final turnamen BWF Super 300 itu, mereka menang atas Lee Yang/Wang Chi-Lin dengan skor 21-17, 21-19.

Baca Juga: Virus Corona Belum Pergi, Satu Negara Ini Malah Nekat Gelar Kompetisi Tinju Secara Gratis dengan Kehadiran 800 PenontonKim Astrup berujar bahwa setelah jeda kompetisi berakhir, ia dan Rasmussen akan jauh lebih merasa haus gelar daripada sekarang."Kami akan jauh lebih lapar gelar ketika kembali nanti. Kami akan benar memanfaatkan jeda kompetisi ini untuk meningkatkan beberapa hal-hal kecil,""Sebelumnya kami tidak bisa terlalu memperhatikan detail kami ketika latihan karena seringnya jadwal turnamen yang padat," imbuh dia.

Baca Juga: Kevin Sanjaya Ungkap Sikap Lawan yang Bisa Memancing Aksi TengilnyaDi saat yang sama, salah satu ganda putra legendaris Denmark, Mathias Boe baru saja memutuskan pensiun.Seolah terpacu dengan berakhirnya karier Boe, Astrup bertekad untuk mengembalikan kejayaan ganda putra Denmark kembali."Kami harus terus bekerja keras, ganda putra kami sekarang harus segera bangkit dan merencakan sesuatu agar bisa kembali tampil di kelas dunia," kata Kim Astrup."Saya yakin, dengan motivasi yang kuat kami bisa mencari cara mampu tampil kompetitif, dan meraih medali bagi Denmark baik di Kejuaraan Dunia atau Olimpiade," pungkasnya.

(*)