Find Us On Social Media :

Mantan Rival Valentino Rossi Bongkar Rahasia Akhiri Dominasi Marc Marquez

Casey Stoner dan Marc Marquez

"Dia melatih lebih banyak dan mencoba meningkatkan kelemahannya lebih dari yang lain."

Meski begitu, pria asal Australia tersebut menyebut Marquez bukanlah sosok yang tak terkalahkan.

Untuk itu, Stoner mencoba membeberkan bagaimana cara mengalahkan Marquez untuk pembalap lain.

Baca Juga: Lelang Kostum Balapnya, Segini Uang yang Didapatkan Sean Gelael

"Mustahil untuk mengalahkannya dengan memainkan permainannya sendiri, tidak ada yang bisa lebih baik darinya," kata Stoner.

"Lebih baik mencoba menemukan kecepatan Anda di area lain, untuk berjalan sendiri, Marc juga dapat membuat kesalahan.

"Jadi saya pikir hal terbaik adalah memimpin dan membuat putaran cepat di awal lomba untuk membuatnya mengejar Anda.

"Dengan membawanya ke batas kemampuannya, Anda akan membuatnya tidak terlalu nyaman dan dia bisa membuat kesalahan," ujar mantan juara dunia dua kali tersebut.

Casey Stoner sendiri saat ini sudah tidak aktif membalap.

Mantan pembalap Ducati itu memutuskan untuk pensiun pada 2012 lalu saat usianya baru menginjak 26 tahun.

Selama aktif di dunia balap, Stoner tercatat pernah 26 kali naik podium dengan dua kali tampil sebagai juara dunia.

Baca Juga: Pembalap Ini Rela Sunat Gajinya Demi Bela Tim Pabrikan Ducati di MotoGP 2021

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Bomber Real Madrid, Karim Benzema, sukses melampaui rekor legenda klub, Ferenc Puskas, usai mencetak brace ke gawang Valencia pada laga pekan ke-29 Liga Spanyol 2019-2020. Kontribusi Benzema dalam pertandingan tersebut membuat jumlah golnya untuk Real Madrid di semua kompetisi menjadi 243 butir. Dilansir BolaSport.com dari Opta, jumlah tersebut menempatkan Benzema di posisi kelima dalam daftar top scorer sepanjang masa klub. #benzema #realmadrid #bolasport #bolastylo #bolanas #sportfeat #superballid #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on