Find Us On Social Media :

Pengamat Sepak Bola Tanah Air Prihatin Melihat Polemik PSSI dengan Shin Tae-yong

Sederet polemik antara PSSI dengan Shin Tae-yong baru-baru ini membuat salah satu pengamat sepak bola Indonesia, Tommy Welly prihatin.

"Dalam konteks yang lagi ramai-ramai ini, menjadi sebuah hal yang miris atau memprihatinkan," kata Tommy Welly dilansir SportFEAT.com dari Antara.

Lebih lanjut, Tommy juga mengharapkan bahwa PSSI selaku federasi bisa saling bekerja sama dengan Shin Tae-yong demi mempersiapkan skuad timnas Indonesia di ajang terdekat, seperti Piala Dunia U-20.

"Shin secara kualifikasi dia dari negara sepak bola kuat," ucap Tommy.

Baca Juga: Demi Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Tak Masalah Dapat Stigma Miring Akibat Dianggap Berkonflik dengan PSSI

"Dan Shin Tae-yong lahir di tradisi itu, kita seharusnya belajar untuk menghargai reputasi seseorang," tandasnya.

Shin Tae-yong resmi menjadi pelatih skuad Garuda pada awal tahun ini.

Sebelum jadi pelatih di Tanah Air, Shin Tae-yong pernah menukangi skaud timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 lalu.

Baca Juga: Baru Saja Ditantang Mike Tyson, Superstar UFC Jon Jones Langsung Beri Jawaban Menggelegar

Di sisi lain, Tommy juga menyoroti sikap Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri yang sempat menganggap Shin terlalu banyak bicara.

Hal itu diutarakan Indra melalui laman resmi PSSI beberapa waktu lalu.