Find Us On Social Media :

Alasan PSSI Tolak Usulan Shin Tae-yong soal Pemusatan Latihan Timnas di Korea Selatan

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan dalam sesi jumpa pers di kantor PSSI, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (26/6/2020).

Pada sisi lain, PSSI menghendaki untuk menggelar pemusatan latihan di Jakarta.

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan akhirnya angkat suara terkait alasan pihaknya tetap menggelar pemusatan latihan di Tanah Air.

Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu mengatakan bahwa pemusatan latihan timnas Indonesia di luar negeri, termasuk Korea Selatan, terlalu berisiko.

Baca Juga: Timnas U-16 Indonesia Bakal Gelar Pemusatan Latihan di Tengah Pandemi COVID-19

"Berkaitan dengan TC (pemusatan latihan) ini, saya menyampaikan, bukannya kami tidak mau memberikan izin untuk berlatih di Korea Selatan seperti permintaan manajer pelatih timnas Shin Tae-yong," kata Iriawan.

"Justru kami mendukung TC di manapun. Namun ini, kan, masih dalam situasi COVID-19," sambungnya, seperti dikutip SportFEAT.com dari Antara.

Iriawan juga telah menjelaskan situasi tersebut kepada Shin Tae-yong pada pertemuan empat mata secara virtual pada Jumat (26/6/2020).

Orang nomor satu di PSSI itu menegaskan andai TC tetap dilakukan di luar negeri, tak ada pihak yang bisa menjamin kondisi para pemain timnas.

"Kita tidak bisa menjamin para pemain akan selamat di luar negeri," ucap Iriawan lagi.

"Rentan sekali untuk kesehatan mereka. Jadi lebih aman kalau Shin Tae-yong yang ke Indonesia," ucapnya melanjutkan.