SportFEAT.COM - Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, menyebut tiga nama yang berpotensi raih kemenangan di MotoGP Spanyol 2020.
Valentino Rossi meraih hasil kurang memuaskan pada Kualifikasi MotoGP Spanyol 2020 yang dilangsungkan Sabtu (18/7/2020) di Sirkuit Jerez, Spanyol.
Pada sesi kualifikasi, pembalap Monster Energy Yamaha itu tercecer dari sepuluh besar dengan menempati peringkat kesebelas.
Valentino Rossi hanya memperoleh catatan waktu 1 menit 37, 741 detik.
Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2020 - Marc Marquez Dikeroyok Ducati dan Yamaha
Meski demikian, pembalap berjuluk The Doctor itu mengaku catatan waktunya di sesi kualifikasi lebih baik ketimbang saat sesi latihan bebas.
"Kami telah meningkat dibandingkan dengan hari Jumat (17/7/2020) yang sulit," kata Rossi, dikutip SportFEAT.com dari motosan.es.
"Kemarin sangat sulit, terutama di pagi hari di FP1. Tapi pagi ini (18/7/2020) kecepatan saya bagus, putaran cepat juga mengesankan.
"Saya menderita lebih banyak di sore hari. Tapi saya telah meningkatkan langkah saya sejak Jumat," tuturnya menambahkan.
Lebih lanjut, Valentino Rossi juga mengungkapkan beberapa nama pembalap yang menjadi unggulan pada MotoGP Spanyol 2020.
Pembalap berusia 41 tahun itu menegaskan setidaknya ada tiga pembalap yang mempunyai potensi menjuarai seri pembuka MotoGP 2020 ini.
Ketiga nama yang dimaksud adalah juara dunia Marc Marquez, pembalap muda Fabio Quartararo dan rekan setim Rossi, Maverick Vinales.
Baca Juga: MotoGP Spanyol 2020 - Bukan Andrea Dovizioso, Inilah Pembalap yang Bakal Absen di Seri Pembuka
"Tiga yang pertama, Fabio, Viñales dan Márquez, lebih unggul dalam kecepatan menjelang balapan," ujar Rossi.
"Maverick dan Márquez khususnya akan kuat dalam balapan. Di belakang datang sekelompok pilot dengan irama yang sangat mirip.
"Sayangnya, saya tidak membuat putaran fantastis di kualifikasi. Kami perlu meningkatkan. Tujuan kami adalah untuk meningkatkan ritme besok," ucapnya memungkasi.
Seri pembuka MotoGP 2020 sendiri bakal dilangsungkan Minggu (19/7/2020) di Sirkuit Jerez, Spanyol.
Baca Juga: MotoGP Spanyol 2020 - Jadi yang Tercepat di Sesi Kualifikasi, Ini Kata Fabio Quartararo