Find Us On Social Media :

Kento Momota Dua Kali Dirundung Musibah Jelang Event Besar Sekelas Olimpiade

Tunggal putra Jepang, Kento Momota mengadakan konferensi pers di Jepang setelah pulih dari cedera akibat kecelakaan.

Namun demikian, siapa sangka situasi yang mirip seperti sekarang juga pernah dialami Kento Momota empat tahun silam.

Tepatnya menjelang Olimpiade Rio 2016.

Saat itu, Momota juga sedang dalam puncak performa. Ia baru saja bersinar sejak mentas ke level senior dan sudah menunjukkan bakat menjadi pemain bintang. Saat itu Momota sudah bertengger di peringkat dua dunia.

Baca Juga: Lin Dan Restui Putranya Jadi Atlet Olahraga Apa Saja Asalkan Bukan Bulu Tangkis

Akan tetapi, satu kesalahan besar sempat dilakukan Momota, yang mana ia ketahuan berjudi kasino ilegal bersama seniornya Kenichi Tago.

Kasus ini sempat jadi perhatian besar. Momota pun dijatuhi hukuman skors selama satu tahun oleh Asosiasi Bulu Tangkis Jepang dan otomatis membuat dia tak bisa tampil di Olimpiade Rio 2016.

Berkaca dari masa lalunya, kini Momota pun bertekad untuk membayar kepercayaan orang-orang yang masih bertahan untuk terus mendukungnya di kala terjatuh.

Baca Juga: Lin Dan Senang Pernah Punya Rival Bebuyutan Seperti Lee Chong Wei

Momota pun dengan tegas menyatakan ingin menjadi juara pada Olimpiade Tokyo 2020 yang akan bergulir pada tahun depan.

"Tahun 2016 saya dihukum dan tahun ini saya mengalami kecelakaan pada Januari lalu. Banyak yang masih terus bertahan untuk mendukung saya ketika saya terjatuh dan merasa sudah tidak bisa main bulu tangkis lagi," ucap Kento Momota, dilansir SportFEAT.com dari 360 Bamdinton.

"Saya bertekad untuk membayar kepercayaan mereka. Saya ingin menjadi juara Olimpiade di Olimpiade Tokyo 2020,"

Baca Juga: Flandy Limpele Akhirnya Bongkar Alasan Terima Tawaran BAM Jadi Pelatih Ganda Putra Malaysia

"Memenangi medali emas Olimpiade (di sektor tunggal putra) akan menjadi sebuah perubahan besar. Tidak hanya untuk bulu tangkis Jepang, tapi juga olahraga Jepangs ecara keseluruhan," imbuhnya.

Bulu Tangkis Jepang sendiri telah membuat sejarah pada edisi Olimpaide terakhir di Rio de Janeiro pada 2016 lewat keberhasilan ganda putri Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi.

Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi berhasil meraih medali emas Olimpiade Rio 2016 setelah mengalahkan Kamilia Rytter Juhl/Christinna Pedersen (Denmark) di babak final.

(*)

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Pelatih Tim Nasional Indonesia, Shin Tae-yong sudah tiba di Jakarta pada Rabu (22/7/2020) malam. Pelatih berusia 51 tahun tersebut beserta rombongan tim pelatih asal negeri Ginseng mendarat pukul 20.20 WIB di Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng setelah sebelumnya bertolak pukul 15.20 dari Seoul, Korea Selatan menggunakan maskapai Asiana Airlines. Menanggapi kedatangan pelatih Shin Tae-yong, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan menyambut gembira. Ia pun langsung menghubungi pelatih asal Korea Selatan tersebut dan mengucapkan selamat datang kembali ke Indonesia. “Kedatangan pelatih Shin Tae-yong bukan saja ditunggu oleh kami (PSSI), tetapi seluruh pecinta sepak bola di Indonesia yang berharap prestasi timnas Indonesia lewat sentuhannya. Pelatih Shin Tae-yong pun langsung akan memimpin latihan dua timnas Indonesia (Senior dan U-19) pada Sabtu (25/7) mendatang,” kata Mochamad Iriawan, Rabu (22/7/2020) malam. #shintaeyong #pssi #bolasportcom #bolastylo #bolanas #juaradotnet #superballid #sportfeat #gridnetwork

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada