SportFEAT.COM - Ditundanya Olimpiade Tokyo 2020 membuat ratu bulu tangkis dunia, tai Tzu Ying ikut menunda rencananya pensiun.
Tunggal putri nomor satu dunia, Tai Tzu Ying sempat membuat geger publik penggemar bulu tangkis.
Pebulu tangkis asal Taiwan itu sempat berujar ingin mengambil langkah pensiun dalam waktu dekat.
Tahun lalu, Tai Tzu Ying sempat berujar bahwa setelah Olimpaide Tokyo 2020 yang dijadwalkan tahun ini, dia berencana untuk gantung raket.
Baca Juga: Tim Thomas Indonesia Punya Kekuatan Merata, Malaysia Tak Mau Lengah di Penyisihan Grup A
Rencana Tai Tzu Ying tersebut cukup mengejutkan, mengingat pemain 26 tahun itu masih berada dalam performa terbaiknya.
Juara All England 2018 itu bakan terbilang sedang menikmati masa kejayaannya di peta persaingan tunggal putri.
Namun kini, fakta bahwa Olimpiade Tokyo 2020 ditunda selama satu tahun ikut mengubah rencana Tai Tzu Ying.