Find Us On Social Media :

Tersentuh dengan Sikap Conor McGregor Membuat Khabib Nurmagomedov Mau Lakoni Rematch

Petarung UFC, Khabib Nurmagomedov.

Ketidakmauan Nurmagomedov cukup dimengerti sejak laga kedua petarung itu berakhir kontroversial pada Oktober 2018 lalu.

Kini, Nurmagomedov pun berubah pikiran.

"Jika (Conor) McGregor kembali, saya akan senang untuk melawannya," ujar Khabib Nurmagomedov, dilansir SportFEAT.com dari Sportbible.

Di balik keputusan Nurmagomedov itu, rupanya ada alasan yang cukup menyentuh.

Baca Juga: Lima Prestasi Hebat Khabib Nurmagomedov yang Makin Melambungkan Namanya di Ranah UFC

Petarung 31 tahun itu mengungkap bahwa ia memang sebenarnya tidak suka dengan orang yang menyerangnya secara pribadi, baik soal ras, identitas atau agama.

Tapi, inisiatif McGregor yang sempat mendoakan kesehatan ayah Khabib, Abdulmanap Nurmagomedov membuatnya semakin berpikir dewasa.

"Hidup di masa lalu dengan menyimpan dendam, itu bukan jati diri saya," kata Khabib.

Baca Juga: Hal yang Tidak Bisa Didapatkan Khabib Nurmagomedov Lagi Setelah Ditinggal Pergi Sang Ayah

"Ayah saya juga tidak seperti itu, dan saya rasa saya juga tidak akan menyimpang jauh dari sifat ayah saya,"

"Saya memang tidak memaafkan serangan pribadi. Tapi, siapa yang tidak suka jika ada seseorang yang mendoakan ayah mereka dengan baik?"

"Setelah (Justin) Gaethje, saya akan siap menghadapi lawan manapun yang menang atas (Dustin Poirier), Tony Fergusaon atau McGregor, sama saja," pungkasnya.