Find Us On Social Media :

Shin Tae-yong Bawa Kabar Perkembangan Timnas U-19 Indonesia dari Kroasia

Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong saat melatih di Kroasia.

 

SportFEAT.COM - Manajer pelatih Shin Tae-yong mengabarkan progres perkembangan pemain timnas U-19 Indonesia selama berlatih di Kroasia.

Timnas U-19 Indonesia saat ini tengah berada di Kroasia untuk menjalani pemusatan latihan.

Tim besutan Shin Tae-yong itu telah mendarat di negara Balkan sejak Minggu (30/8/2020).

Semenjak kedatangan di Kroasia, timnas U-19 Indonesia langsung menggelar latihan perdana.

Baca Juga: Pelatih Kiper Timnas U-19 Indonesia Sekaligus Asisten Shin Tae-yong Geram Cedera Ernando Ari Terabaikan

David Maulana dkk. bahkan langsung berlatih secara penuh mulai Senin (31/8/2020) dengan menggelar latihan sebanyak tiga kali sehari.

Latihan pagi dimulai pukul 10.30, latihan sore pukul 16.00 dan malam pukul 21.00 waktu setempat.

Berbagai materi latihan diberikan tim pelatih kepada pemain timnas U-19 Indonesia, seperti fisik, teknik, peningkatan mental dan lain-lain.

Sudah tiga hari berlatih di Kroasia, manajer pelatih Shin Tae-yong pun memberikan kabar terkait progres skuat Garuda Nusantara.

Juru taktik asal Korea Selatan itu mengatakan bahwa pemain timnas U-19 Indonesia kian menunjukkan performa membaik.

"Saat ini perkembangan tim sudah semakin positif setiap harinya," kata Shin Tae-yong, dikutip SportFEAT.com dari laman PSSI.

"Proses adaptasi pemain berjalan baik dan pemain selalu bekerja keras dan semangat terus.

"Kami meningkatkan intensitas latihan mulai hari ini dan berikan materi taktik dan lain-lainnya," ujarnya menambahkan.

Baca Juga: Timnas U-19 Indonesia Dapat Lawan Tambahan di Kroasia, Jumpa Mantan Klub Luka Modric!

Pelatih berusia 52 tahun itu juga mengungkapkan tak menemui kendala berarti terkait faktor pendukung latihan termasuk lapangan.

"Makanan dan fasilitas di sini tidak ada masalah bagi kami," ungkap Shin Tae-yong.

"Soal lapangan, kami melakukan latihan di beberapa lapangan, jadi tidak hanya satu tempat latihan," tuturnya memungkasi.

Selain menggelar latihan, timnas U-19 Indonesia dijadwalkan juga akan melakukan beberapa laga uji coba termasuk mengikuti turnamen di Kroasia.

Skuat Garuda Nusantara rencananya akan diikutkan ke International U-19 Friendly Tournament yang berlangsung 5-11 September 2020.

Baca Juga: Ini Jadwal Terbaru Timnas U-19 Indonesia Lawan Kroasia, Bulgaria, dan Arab Saudi

Pada turnamen tersebut, timnas U-19 Indonesia akan bertanding melawan tim-tim kuat seperti Bulgaria, Arab Saudi dan tuan rumah Kroasia.

Tidak berhenti disitu, timnas U-19 Indonesia direncanakan akan melakukan uji coba dengan tiga tim tambahan yakni Qatar, Bosnia dan Herzegovina, serta Dinamo Zagreb.

 
(*)