Pasalnya, ia sudah bernaung selama enam tahun tetapi membuat total nol penampilan.
Ya, selama berseragam merah-biru, Tommaso Bernie sama sekali belum pernah tampil menjaga mistar gawang Inter Milan dalam pertandingan resmi.
After 6 years, 0 appearance and 2 red cards, Inter legend Tommaso Berni leaves the club..An emotional day for all involved. ???? pic.twitter.com/Z2buo0ZIq8
— Footy Accumulators (@FootyAccums) September 1, 2020
Yang membuat lebih unik adalah, Berni tak pernah tampil tetapi sudah punya dua kartu merah.
Baca Juga: Latihan 3 Kali Sehari di Kroasia, Pemain Timnas U-19 Indonesia Ini Malah Puji Shin Tae-yong
Tommaso Berni memang bertstatus sebagai kiper cadangan Inter Milan.
Tak heran ia sering duduk di bangku cadangan melihat kawan-kawannya berjuang.
Namun, mantan kiper Lazio tersebut pernah diganjar kartu merah oleh wasit dalam dua laga berbeda.
Baca Juga: Sosok Di Balik Cepatnya Negosiasi Kontrak Antara Manchester United dengan Donny Van de Beek
Kartu merah pertama didapatkan Berni ketika Inter melawan Cagliari (1-1).
Adapun kartu merah kedua didapat berni ketika Inter Milan melawan Perma (2-1) pada akhir Juni 2020 kemarin.
Tommaso Berni sendiri diketahui memiliki gaji 200.000 euro per tahun hanya dengan duduk manis di bangku cadangan.