Find Us On Social Media :

Franco Morbidelli Beberkan Masalah yang Bikin Gagal Naik Podium MotoGP Emilia Romagna 2020

Pembalap Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli.

Seperti yang diketahui, Morbidelli sempat absen dalam beberapa sesi tes uji coba lantaran mengalami masalah pada perutnya.

"Itu adalah akhir pekan yang sulit bagi saya karena saya tidak mendapatkan kesempatan untuk bekerja dengan tim," kata Morbidelli.

"Setelah setiap sesi saya langsung pergi ke motorhome karena saya berusaha untuk bersantai," tambahnya.

Baca Juga: Media Italia Beberkan Masa Depan Valentino Rossi, Sepakat Gabung Petronas Yamaha SRT?

Rekan setim Fabio Quartararo itu menegaskan bahwa ia mulai merasakan masalah pada perutnya setelah berinteraksi dengan seseorang.

"Sayangnya, itu membuat saya sangat buruk, kami harus berjuang sepanjang akhir pekan," ungkap Morbidelli, dikutip SportFEAT.com dari Speedweek.

"Tapi saya tidak merayakan terlalu banyak pada hari Minggu, saya rasa saya tertular dari seseorang. Virus ini menyebr di daerah kami,"

"Karena semua orang yang kukatakan padaku aku merasa tidak enak badan memberitahuku bahwa mereka mendengar hal yang sama dari orang lain," imbuhnya.

"Sudah cukup untukku. Aku berharap ini berakhir," kata pembalap berpaspor Italia itu.

"Masalah terbesar adalah kesehatan saya dan bukan paket atau sesuatu pada motor," ucapnya memungkasi.

Baca Juga: Joan Mir Cibir Alasan Fabio Quartararo yang Mengaku Tak Lihat Peringatan Penalti