Find Us On Social Media :

Franco Morbidelli Beberkan Masalah yang Bikin Gagal Naik Podium MotoGP Emilia Romagna 2020

Pembalap Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli.

SportFEAT.COM - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli, menilai masalah perut membuatnya gagal naik podium MotoGP Emilia Romagna 2020.

Setelah tampil mengesankan di MotoGP San Marino 2020, Franco Morbidelli justru melempem di ajang MotoGP Emilia Romagna 2020.

Seperti yang diketahui, saat berlomba di seri MotoGP San Marino, pembalap Petronas Yamaha SRT itu tampil sebagai juara.

Akan tetapi, di perlombaan selanjutnya tepatnya MotoGP Emilia Romagna 2020, Morbidelli tampil kurang garang.

Baca Juga: Berpeluang Jadi Juara Dunia MotoGP 2020, Pembalap Suzuki Ecstar Ini Justru Masa Bodoh

Pada perlombaan yang berlangsung Minggu (20/9/2020) di Sirkuit Misano, rider berusia 25 tahun itu hanya finis di peringkat kesembilan.

Parahnya, Morbidelli sempat tercecer di posisi ke-16 di awal-awal perlombaan.

Franco Morbidelli akhirnya angkat suara terkait penampilan jebloknya di Sirkuit Misano akhir pekan lalu.

Menurut anak didik Valentino Rossi itu, masalah kesehatan beberapa hari sebelum balapan menjadi faktor performanya menurun.

Seperti yang diketahui, Morbidelli sempat absen dalam beberapa sesi tes uji coba lantaran mengalami masalah pada perutnya.

"Itu adalah akhir pekan yang sulit bagi saya karena saya tidak mendapatkan kesempatan untuk bekerja dengan tim," kata Morbidelli.

"Setelah setiap sesi saya langsung pergi ke motorhome karena saya berusaha untuk bersantai," tambahnya.

Baca Juga: Media Italia Beberkan Masa Depan Valentino Rossi, Sepakat Gabung Petronas Yamaha SRT?

Rekan setim Fabio Quartararo itu menegaskan bahwa ia mulai merasakan masalah pada perutnya setelah berinteraksi dengan seseorang.

"Sayangnya, itu membuat saya sangat buruk, kami harus berjuang sepanjang akhir pekan," ungkap Morbidelli, dikutip SportFEAT.com dari Speedweek.

"Tapi saya tidak merayakan terlalu banyak pada hari Minggu, saya rasa saya tertular dari seseorang. Virus ini menyebr di daerah kami,"

"Karena semua orang yang kukatakan padaku aku merasa tidak enak badan memberitahuku bahwa mereka mendengar hal yang sama dari orang lain," imbuhnya.

"Sudah cukup untukku. Aku berharap ini berakhir," kata pembalap berpaspor Italia itu.

"Masalah terbesar adalah kesehatan saya dan bukan paket atau sesuatu pada motor," ucapnya memungkasi.

Baca Juga: Joan Mir Cibir Alasan Fabio Quartararo yang Mengaku Tak Lihat Peringatan Penalti

Di sisi lain, hasil di MotoGP Emilia Romagna 2020 membuat posisi Morbidelli di tabel klasemen sementara pembalap naik.

Saat ini, rider yang akrab disapa Franky itu menempati posisi kelima dengan koleksi 64 poin.

Ia tertinggal 19 angka dari rekan setimnya Fabio Quartararo yang berada di posisi ketiga.

Sementara itu, balapan selanjutnya akan berlangsung di Sirkuit Barcelona, Minggu (27/9/2020) dengan tajuk MotoGP Catalunya 2020.

(*)