Find Us On Social Media :

TImnas U-19 Indonesia Dibungkam Bosnia Herzegovina Akibat Gol Bunuh Diri, PR Shin Tae-yong Masih Banyak

Aksi pemain timnas U-19 Indonesia saat melawan Bosnia Herzegovina pada Jumat (25/9/2020) di Kroasia.

SportFEAT.COM - Timnas U-19 Indonesia harus gigit jari usai kalah dari Bosnia Herzegovina akibat gol bunuh diri, namun Shin Tae-yong tetap mengapresiasi perjuangan mereka.

Timnas U-19 Indonesia menelan kekalahan pada laga uji coba melawan Bosnia Herzegovina, Jumat (25/9/2020) kemarin.

Bertanding di Stadion Igraliste NK Polet, Sveti Martin na Mauri, Kroasia, timnas U-19 Indonesia kalah 0-1 dari Bosnia Herzegovina.

Kekalahan skuad Garuda Nusantara itupun sedikit terasa pahit lantaran berasal dari gol bunuh diri Komang Tri yang terjadi di babak pertama.

Baca Juga: Madura United Sudah Siapkan Strategi Khusus Jelang Liga 1 2020, Persib Bandung Wajib Waspada

Momen gol bunuh diri tersebut terjadi pada sekitar menit ke-19, Komang Tri yang bermaksud menghalau tendangan bebas pemain Bosnia Herzegovina, Ivan Basic, justru salah mengantisipasinya.

Pada laga ini sebenarnya SHin Tae-yong telah melakukan beberapa rotasi pemain.

Erlangga Setyo, Mohammad Bahril, Andre Oktaviansyah dan Jack Brown adalah para pemain yang menjadi starter Garuda Nusantara kemarin.