Find Us On Social Media :

Terdampar dan Tidur di Bandara, Aubameyang Mencak-mencak ke Federasi Sepak Bola Afrika

Striker yang juga kapten tim Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang.

SportFEAT.COM- Pierre-Emerick Aubameyang  mengamuk pada Federasi sepak bola Afrika (CAF) akibat dirinya tidur di Bandara.

Berdasarkan kalender milik FIFA pekan ini merupakan jadwal untuk menggelar laga internasional di level tim nasional.

Beberapa tim nasional juga saat ini sedang mengikuti berbagai ajang seperti kualifikasi Piala Dunia 2022 serta kualifikasi Piala Afrika.

Salah satu penggawa milik Arsenal yakni Pierre-Emerick Aubameyang saat ini juga sedang ikut bergabung dengan timnas Gabon untuk melakoni kualifikasi Piala Afrika.

Baca Juga: Ini Alasan Sir Alex Ferguson Ragu Lionel Messi Masih Bisa Jadi Pemain Terbaik Dunia Jika Keluar dari Barcelona

Pierre-Emerick Aubameyang dan kawan-kawan pada hari Senin (16/11/2020) kemarin menghadapi Gambia dan harus kalah dengan skor 1-2.

Ini merupakan hasil yang mengecewakan bagi Pierre-Emerick Aubameyang sebab menjadi salah satu penghambat langkah untuk melangkah ke Piala Afrika.

Namun untungnya Gabon saat ini masih duduk di peringkat kedua dalam grup D kualifikasi Piala Afrika dan masih punya harapan untuk lolos.

Namun ada kisah yang lebih mengecewakan dari kekalahan atas Gambia di kualifikasi Piala Afrika bagi Pierre-Emerick Aubameyang.

Baca Juga: Eks Timnas Prancis Sebut Negaranya Masih Butuh Sosok Karim Benzema

Sebab sebelum pertandingan diketahui Pierre-Emerick Aubameyang dan kawan-kawan terpaksa menginap di bandara.

Usut punya usut pasukan timnas Gabon ditahan petugas bandara karena harus diperiksa hasil tes Virus Coronanya.

Pierre-Emerick Aubameyang dan kawan-kawan akhirnya bisa masuk ke Gambia hanya 10 jam sebelum pertandingan dimainkan.

Hal ini jelas menimbukan amarah dari kapten Arsenal ini karena merasa diperlakukan tidak manusiawi di negara orang.

Baca Juga: Luis Suarez Dipastikan Batal Reunian dengan Barcelona Usai Positif COVID-19

Pierre-Emerick Aubameyang akhirnya menyalahkan CAF selaku federasi yang berwenang atas even Piala Afrika.

Aubameyang meminta CAF berttangging jawab atas apa yang dirasakan dirinya dan kawan-kawannya di timnas Gabon.

"Ini tidak akan menurunkan motivasi kami (dalam menghadapi timnas Gambia)," ujar Pierre-Emerick Aubameyang dilansir SportFEAT.COM dari Football Inside.

"Tetapi orang-orang perlu tahu dan khususnya CAF mengambil tanggung jawab ini!"

Baca Juga: Mantan Staf Sir Alex Ferguson Yakin Cristiano Ronaldo Bisa Terus Bermain Sampai Usianya Tembus 40 Tahun

"Pada tahun 2020 kami ingin Afrika dapat tumbuh dan ini bukalah cara kami untuk mencapainya!" tegas Pierre-Emerick Aubameyang.

Kekesalan Pierre-Emerick Aubameyang pada CAF ini sendiri sejauh ini belum mendapatkan respon resmi dari pihak CAF.

Namun kejadian seperti ini jelas merugikan timnas Gabon karena tidak bisa beristirahat dengan maksimal jelang bertanding.

Hal ini bisa dilihat dari hasil pertandingan, dimana Pierre-Emerick Aubameyang dan kawan-kawan dipaksa tunduk di kandang Gambia.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)