SportFEAT.COM- Satu Pemain yang ambil bagian di kompetisi Liga Europa saat ini berhasil menjadi topskor sementara meski tak cetak gol di laga terakhirnya.
Liga Europa musim 2020-2021 saat ini masih berada di dalam fase penyisihan grup untuk menyaring tim yang akan masuk ke babak 32 besar.
Tercatat sudah lima pertandingan yang digelar dalam babak penyisihan grup kali ini, dengan beberapa tim meraih hasil yang beragam tentunya.
Selain itu nama-nama pemain yang mengisi daftar pencetak gol terbanyak di kompetisi Liga Europa sudah mulai terisi.
Baca Juga: Hasil Lengkap Liga Europa - Arsenal Sempurna, 2 Klub Inggris Lainnya Alami Nasib Berbeda
Sejauh ini sudah ada lima nama pemain teratas yang berhasil menjadi topskor sementara Liga Europa musim 2020-2021.
Namun dari kelima nama ini ada satu nama pemain yang berhasil menjadi raja gol meski di laga terakhir dirinya tidak mencetak gol.
Dan pemain yang dimaksud adalah penggawa milik klub Lille berkewarganegaraan Turki, Yusuf Yazici.
Dilansir SportFEAT.COM dari laman resmi UEFA, Yusuf Yazici sudah berhasil mencetak enam gol dalam kompetisi Liga Europa musim ini.
Baca Juga: Tak Lagi Kecanduan Pengaruh Lionel Messi, Barcelona Sudah Punya Penawar dalam Sosok Ini
Yusuf Yazici bahkan berhasil unggul dari dari empat nama lainnya yang berada di dafatar topskor sementara Liga Europa 2020-2021.
Sebab keempat nama lainnya hanya mampu untuk mencetak lima gol dari lima pertandingan yang telah mereka mainkan.
Menariknya dari lima laga yang telah dimainkan oleh Yusuf Yazici, dirinya tidak berhasil mencetak satu gol pun di laga terakhirnya.
Diketahui pada pertandingan terakhir Lille saat berhasil menggilas Sparta Praha 2-1, Burak Yilmaz-lah yang berhasil menjadi pahlawannya.
Baca Juga: Hasil Lengkap Liga Champions- Barcelona Menang Tanpa Lionel Messi, Manchester United Keok di Kandang
Pemain yang juga berasal dari Turki ini yang berhasil mencetak dua gol kemenangan bagin Lille sekaligus amankan tiga poin berharga.
Catatan gol dari Yusuf Yazici sendiri masih ada kemungkinan untuk bertambah andai dirinya mampu tancap gas di laga-laga berikutinya di Liga Europa.
Namun peluang dirinya untuk tergusur sebagai raja gol juga masih terbuka, mengingat saat ini Liga Europa baru memainkan lima pertandingan saja, dan selisih jumlah gol dengan pemain lain amatlah tipis.
Baca Juga: Hasil Liga Champions - Chelsea Gunduli Sevilla, Bomber Buangan Arsenal Tampil Kesetanan
Berikut ini adalah lima besar daftar topskor sementara Liga Europa 2020-2021.
1. Yusuf Yazici/Lille (6 Gol)2. Darwin Nunez/ Benfica (5 Gol)3. Lukas Julis/Sparta Praha (5 Gol)4. Mikael Ishak/Lech Poznan (5 Gol)5. Pizzi/Benfica (5 Gol)