Find Us On Social Media :

Satu Hal yang Bikin Eks Ganda Putri Jepang Peraih Medali Emas Olimpiade Rio 2016 Mantap Putuskan Pensiun

Ekspresi kemenangan Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi (Jepang) di final China Open 2018, Minggu (23/9/2018).

SportFEAT.COM - Eks ganda putri terbaik Jepang Ayaka Takahashi, memutuskan pensiun karena faktor usia.

Ayaka Takahashi telah memutuskan pensiun sejak 18 Agustus 2020 lalu.

Keputusan berani yang diambil pasangan Misaki Matsumoto itu sempat menjadi perbincangan.

Sebab Ayaka Takahashi memilih pensiun pada masa keemasannya.

Baca Juga: Son Wan-ho dan Sung Ji-hyun, Dua Mantan Pemain Tunggal Terbaik Korea Selatan yang Akhirnya Mengucap Janji Suci Pernikahan

Tercatat, Ayaka Takahashi pernah menjadi ganda putri terbaik di dunia beberapa tahun lalu.

Bersama Misaki, Ayaka Takahashi bahkan sempat menggondol medali emas Olimpiade Rio 2016 lalu.

Tak ayal, banyak pihak masih menyayangkan keputusan yang diambil.

Ayaka Takahashi pun membeberkan satu alasan yang membuatnya mantap memutuskan pensiun.