Find Us On Social Media :

Dokter Pribadi Ungkap Diego Maradona Pernah Mencoba 'Berduel' dengan Bus Kencang

Legenda sepak bola Argentina, Diego Maradona.

Baca Juga: AC Milan Tumbangkan Sassuolo, Bocah 21 Tahun Masuk Buku Sejarah Liga Italia

Nasib baik, eks pelatih timnas Argentina di Piala Dunia 2010 ini tidak mengalami kecelakaan yang menyebabkan nyawanya melayang.

"Suatu hari Diego (Maradona) berada di dalam mobilnya dan dia mengemudi di depan bus dalam upaya bunuh diri," ujar Cahe dilansir SportFEAT.COM dari Marca.

"Sebuah keajaiban dia (Maradona) berhasil selamat (dari upaya melakukan bunuh diri)," tambah sang dokter.

Baca Juga: Manchester United Hancurkan Leeds United, 2 Pemain Cetak Rekor Impresif

Setelah selamat dari upaya bunuh diri ini, Maradona langsung dibawa ke rumah sakit dan mendapatkan perawatan inap.

Pada saat sedang rawat inap di hari kedua, Maradona kemudian mengungkapkan dalam usaha bunuh dirinya ini kalau tiba-tiba bus yang ia hadapi di depannya menghilang secara misterius.

"Ini adalah kejadian saat rawat inap kedua, saat itu dia berkata, 'saya tidak melihat busnya, bus itu keluar begitu saja," ujar Cahe.

Baca Juga: Manchester United Hancurkan Leeds United, 2 Pemain Cetak Rekor Impresif

Diego Maradona selama hidupnya sering mengalami banyak masalah seperti menunggak pajak di Italia dan tak bisa lepas dari pengaruh minuman keras.

Meski begitu, Maradona akan tetap dikenang sebagai salah satu legenda sepak bola terutama setelah ia berhasil bantu Argentina juara Piala Dunia 1986.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)