Find Us On Social Media :

Marc Marquez Tolak Gaji Honda, Pengamat MotoGP: Cuma Pencitraan!

Marc Marquez (kiri) dan Jack Miller.

Lebih dari itu, Pernat menyangka bahwa mungkin Marquez sempat kembali menunggangi motor tanpa sepengetahuan Honda setelah operasi pertama.

"Tentunya Marc memiliki sesuatu yang disembunyikan," ujar Pernat.

"Dia juga harus disalahkan, dan dia sendiri sudah sangat memahaminya. Bagaimanapun saya ingin dia bisa kembali pulih secepat mungkin," kata Pernat lagi.

Baca Juga: Sudah Jatuh Tertimpa Tangga, Marc Marquez Justru Dicurigai Honda

Setelah mengalami kedelakaan di Jerez, dan patah lengan kanan, Marc Marquez sempat langsung comeback balapan di pekan berikutnya hanya 4 hari setelah operasi pertama.

Tetapi akhirnya saat itu Marquez menyerah dan tak bisa lanjut balapan di kualifikasi.

Pada Agustus 2020, pelat logam Marc Marquez rusak akibat ia membuka jendela bergaya Prancis di rumahnya dan harus kembali dioperasi untuk kedua kalinya.

Sayangnya, sejak operasi kedua itu, lengan Marquez justru mengalami infeksi.

Cederanya tak kunjung sembuh hingga akhirnya membuat dia kembali naik meja operasi untuk ketiga kalinya pada Desember 2020 dan akan kembali absen di awal musim MotoGP 2021.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)