Pemandangan ini sangat berbanding terbalik dengan BAM Malaysia.
Pelatnas Negeri Jiran justru berani mengirim para pemain muda, yang bahkan beberapa diantaranya baru akan menjalani debut di All England.
Meski begitu, Malaysia cukup percaya diri dengan wakil-wakil yang mereka turunkan.
Baca Juga: All England Open 2021 - Anthony Ginting Dihantui Keangkeran Birmingham Arena
Pelatih Kepala BAM, Wong Choong Hann, meyakini bahwa keberanian mereka ini merupakan bentuk investasi panjang dalam mengorbitkan calon-calon pemain masa depan Malaysia.
"Saya harap mereka mampu bersaing sebagai pendatang baru di All England Open 2021," ungkap Wong Choong Hann dikutip Sportfeat dari Stadium Astro.
"Dan kami berharap mereka mampu memberi kejutan jika berjumpa lawan yang lebih diunggulkan dan peringkatnya lebih tinggi," lanjutnya.
Baca Juga: Live TVRI! Jadwal Siaran Langsung All England Open 2021 - 7 Wakil Indonesia Siap Tempur!
Di All England Open 2021, sejumlah nama yang biasanya jadi andalan Malaysia memang absen. Salah satunya Aaron Chia/Soh Wooi Yik.
Sebaliknya, Malaysia justru mengirim nama-nama yang terdengar masih 'asing' serta beberapa pemain muda.
Di ganda putra, ada Low Hang Yee/Ng Eng Cheong. Sementara ganda campuran, pelatnas Malaysia mengandalkan Hoo Pang Ron/Cheah Yee See dan Chen Tang Jie/Peck Yen Wei.
Adapun di ganda putri, Negeri Jiran kembali mempercayakan pasangan muda yang baru saja juara Swiss Open 2021, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan.