Find Us On Social Media :

Terkuak! Ternyata Ini Alasan PBSI Batalkan Indonesia Masters 2021

Pasangan ganda putri Indonesia, Siti Fadia Silva Ranadhanti/Ribka Sugiarto, berpose setelah memenangi Indonesia Masters 2019 Super 100 di GOR Ken Arok, Malang, Minggu (6/10/2019).

"Belum lagi di level nasional, kami terus mengejar persiapan Pekan Olahraga Nasional (PON) di Papua, tanggalnya pun bentrok dan cukup sulit untuk menggeser ke tanggal lain karena padatnya turnamen,” jelas Broto.

“Sementara di level regional juga ada SEA Games di Hanoi, Vietnam.”

Kendati tahun ini gagal, PBSI berencana kembali menggelar Indonesia Masters Super 100 tahun depan.

Baca Juga: PBSI Usul Perubahan Sistem Skor Jadi 5x11 ke BWF, Untung atau Rugi?

“Atas dasar itulah kami akhirnya memutuskan untuk mengorbankan turnamen Super 100 dulu. Insya Allah tahun depan bisa diadakan kembali," pungkasnya.

Sejak musibah pandemi Covid-19, Indonesia belum menyelenggarakan turnamen bulu tangkis internasional.

Indonesia masih memiliki tiga turnamen lain yang kemungkinan masih bisa digelar tahun ini di Tanah Air.Baca Juga: Mantan Tunggal Putra Terbaik Dunia Bongkar Penyebab Lee Zii Jia 'Diusir' dari India Open 2021

Indonesia Masters 2021 dan Indonesia Open 2021 yang direncakan digelar pada bulan Juni saat ini masih ditunda dan menunggu jadwal baru dari BWF.

Sementara Indonesia International Challenge 2021 rencananya diadakan pada Desember 2021.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)