SportFEAT.COM - Pembalap tim Aprilia, Aleix Espargaro, angkat suara usai rekan senegaranya Maverick Vinales menjadi korban kesangaran netizen.
Maverick Vinales menjadi sorotan publik usai gelaran MotoGP Portugal 2021 yang berlangsung Minggu (18/4/2021).
Bukan karena pencapaiannya di Sirkuit Portimao, rider Monster Energy Yamaha itu menjadi buah bibir lantaran aksi kontroversialnya.
Vinales disinyalir mengkritik keras sanksi yang diterima saat babak kualifikasi yang membuat dirinya harus memulai balapan dari posisi ke-12.
Baca Juga: Soal Persaingan Juara Dunia MotoGP 2021, Valentino Rossi Sebut Para Pembalap Harus Waspadai Muridnya
Walhasil, pembalap berjulukan Top Gun itu gagal masuk sepuluh besar dan tergusur ke posisi ketiga klasemen sementara MotoGP 2021.
Kritikan keras yang dilontarkan Vinales itu secara tak terduga disiarkan secara langsung oleh sebuah radio di Spanyol.
Akibatnya kabar tersebut langsung menjadi perbincangan hangat di media sosial.
Akun twitter pribadi Maverick Vinales, langsung ramai-ramai diserang oleh netizen asal Spanyol.